Nasional

Daftar Wilayah Terdampak Potensi Cuaca Ekstrim Sulsel hingga 16 Februari 2023

Pemkot Makassar saat menyiapkan belasan posko pengungsian korban banjir pada 2022 lalu. (diskominfo.makassar.go.id).

Editorialkaltim.com –  Badan Meterologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) wilayah IV Makassar memprediksi cuaca ekstrim terjadi sejak 12 hingga 16 Februari 2023. Hujan deras disertai kilat/petir dan angin kencang akan menyelimuti sejumlah wilayah di Sulawesi Selatan (Sulsel).

Plh Kepala BMKG Wilayah IV Makassar, Kamal dalam keterangannya menghimbau, agar seluruh masyarakat dapat meningkatkan kesiapsiagaan terhadap bencana hidrometerologi, seperti genangan/banjir, tanah longsor, angin kencang, pohon tumbang, dan keterlambatan jadwal penerbangan/pelayanan.

Baca  Mensos Risma Sebut BLT El Nino Sudah Disetujui di Rapat Bareng DPR di 2023

“Diharapakan para pemangku kepentingan dan seluruh masyarakat dapat meningkatkan kesiapsiagaan,” imbau Kamal.

BMKG juga merilis sejumlah wilayah yang berpotensi terdampak cuaca ekstrim di Sulawesi Selatan:

1. Sulawesi Selatan Bagian Barat

Meliputi Pinrang, Parepare, Barru, Pangkep, Maros, Makassar, dan Takalar.

2. Sulawesi Selatan Bagian Tengah

Meliputi Sidrap, Soppeng, dan Gowa.

3. Sulawesi Selatan Bagian Selatan

Meliputi Jeneponto, Bantaeng, Bulukumbu, dan Kepulauan Selayar.

Baca  BMKG Prediksi Puncak Musim Kemarau Juli sampai Agustus 2024

4. Sulawesi Selatan Bagian Timur

Meliputi Bone, dan Sinjai.

BMKG juga memprediksi potensi gelombang sedang hingga tinggi yang juga diprediksi akan terjadi di perairan sekitar Sulawesi Seletan.

Gelombang dengan kategori sedang, yakni 1,25 – 2,5 meter diperkirakan akan terjadi di Perairan Parepare, Spermonde Pangkep, perairan barat Kepulauan Selayar, perairan timur Kepulauan Selayar, Sabalana, Teluk Bone bagian utara dan selatan, Laut Flores bagian utara dan barat, Pulau Bonerate, Kalaotoa bagian utara, dan perairan Pulau Bonerate-Kalaotoa bagian selatan.

Baca  Heboh! Data ASN BKN Bocor dan Dijual Rp160 Juta di Dunia Maya

Sedangkan gelombang kategori tinggi, yakni 2,5 – 4,0 meter diperkirakan akan terjadi di Selat Makassar bgian selatan, perairan Spermonde Pangkep dan Makassar bagian barat, juga Laut Flores bagian timur.

[NFA]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Mari bergabung di Grup Telegram “editorialkaltim”, caranya klik link, https://t.me/editorialkaltimcom kemudian join. Anda harus mengistal Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button