Bontang

Tinjau Lahan Alternatif Pemakaman Muslim Bontang Barat, Komisi III DPRD Minta Pemkot Pastikan Legalitasnya

Komisi III DPRD Bontang saat meninjau lahan alternatif pemakaman muslim di Kecamatan Bontang Barat, Senin (5/6/2023).(istimewa).

Editorialkaltim.com – Komisi III DPRD Bontang meninjau lahan alternatif pemakaman muslim di Kecamatan Bontang Barat, Senin (5/6/2023).

Ketua Komisi III DPRD Bontang, Amir Tosina meminta kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang memastikan legalitas lahan yang akan dijadikan pemakaman muslim Bontang Barat.

“Ini sudah berkali-kali kami tinjau tapi belum juga direalisasikan. Masalahnya warga ini terus menerus melontarkan keluhan ke anggota dewan terkait pemakaman,” ujarnya saat meninjau lahan alternatif pemakaman, Senin (5/6/2023).

Baca  Dua Pengedar Sabu Ditangkap di Jalan Poros Bontang-Samarinda

Lebih lanjut, dirinya meminta agar alternatif lahan terakhir yang ditinjau ini, segera direalisasikan. Dia tidak ingin lagi mendengar keluhan-keluhan dari warga Bontang Barat terkait pemakaman.

“Pokoknya saya tidak mau lagi mendengar keluhan-keluhan warga dan ini sudah 3 tahun kami perjuangkan ini karena selalu menjadi pertanyaan dari warga tentang pemakaman ini paling mendominasi saat kami reses,” ucapnya.

Senada, Agus Suhadi menuturkan, jika pada dasarnya Komisi III setuju dengan semua alternatif yang ditawarkan. Namun, hal yang dikhawatirkan adalah legalitasnya, sehingga pemkot harus memperhatikan berkas-berkas yang dibutuhkan.

Baca  DPRD Bontang Sampaikan Aspirasi Soal Kewenangan Pendidikan kepada Komisi II DPR RI

“Jangan sampai ada klaim lagi dari masyarakat yang berujung sengketa. Harus ada hitam diatas putih,” imbuhnya.

Sementara itu, Kabid Pertanahan Disperkimtan Bontang, Ishak Karangan menjelaskan, pihaknya mengajukan tiga alternatif lokasi yakni pertama, lahan di kawasan Perkampungan Masdarling dengan luasan lahan sekitar 2,1 hektar. Kedua, posisi lahan di seberang Pemakaman Toraja masuk sekira 300 meter, dengan luasan lahan sekira 1,9 – 2 hektar. Ketiga, posisi lahan di samping Mushola Babussalam masuk sekira 200 meter.

Baca  Real Count Sementara Pemilu 2024: Sinta Rosma Yenti dan Andi Sofyan Hasdam Teratas Duduki Kursi DPD Kaltim

“Ada satu alternatif lagi sebenarnya, namun setelah melakukan pengecekan lahan tersebut masuk di area hutan lindung. Akhirnya tiga aja yang kami ajukan,” jelasnya. (ali/nfa/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button