Samarinda

Turap Sungai Karang Mumus Miring, Dewan Minta Kontraktor Tanggungjawab

Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Syamsuddin. (Istimewa).

Editorialkaltim.com – Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Syamsuddin memberikan tanggapannya mengenai turap yang miring di Sungai Karang Mumus, tepatnya yang berlokasi di segmen Jalan Dr Soetomo, eks Jembatan Gang Nibung, ke arah Jembatan Ruhui Rahayu (28/2/2023).

Menurutnya, perlu dilakukan penelitian untuk mengetahui apakah masalah tersebut berasal dari perencanaan atau kontraktor yang tidak kompeten untuk mengerjakan proyek sebesar itu.

Baca  Kamaruddin Minta Pemerintah Cari Solusi Jangka Panjang untuk Stabilkan Harga Beras

“Kontraktor harus bertanggung jawab atas masalah tersebut dan memperbaiki turap yang miring sebelum menyerahkan proyek tersebut,” serunya.

Dia berharap, anggaran yang telah dikeluarkan pemerintah tidak terbuang percuma melalui program normalisasi Sungai Karang Mumus. Upaya normalisasi terdiri dari membebaskan badan sungai dari permukiman, pengerukan dasar sungai dan penurapan tepi sungai.

“Karena salah satu cara untuk mengendalikan banjir di Samarinda adalah dengan melakukan normalisasi pada Sungai Karang Mumus. Jangan sampai anggaran yang besar itu terbuang percuma.” bebernya.

Baca  Pembangunan Kurang Tepat Sasaran, Samri Soroti Dinas PUPR

Dia juga menghimbau kepada masyarakat agar tidak beraktivitas di area tersebut, karena berpotensi mengakibatkan korban jiwa. Dia pun menghimbau dinas terkait untuk merealisasikan pelarangan ini.

“Kepada Dinas terkait segera memasangkan palang untuk himbauan kepada masyarakat jangan beraktivitas di daerah sana, sampai adanya perbaikan,” pungkasnya

[FER | NFA]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Mari bergabung di Grup Telegram “editorialkaltim”, caranya klik link, https://t.me/editorialkaltimcom kemudian join. Anda harus mengistal Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker