Hasil Produksi Lebih Cepat, Pemkab Kukar Akan Dorong Budidaya Udang Vaname
Editorialkaltim.com – Potensi udang vaname di Kutai Kartanegara (Kukar) akan mulai didorong Pemerintah Kabupaten (Pemkab) melalui Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP). Besarnya potensi udang air tawar ini dilakukan karena hasil produksinya yang cepat. Saat ini, Pemkab Kukar sedang mempersiapkan tambak untuk budidaya udang vaname di Kecamatan Muara Badak dan Samboja.
Kepala DKP Kukar, Muslik mengatakan, budidaya ini akan membantu hasil produksi udang untuk Kalimantan Timur (Kaltim). Juga untuk memperkenalkan produk udang baru Kukar yang terlebih dahulu terkenal dengan udang windunya. Udang windu khas Kukar sudah dikenal di pasaran lokal hingga mancanegara. Namun udang tersebut masih memiliki tingkat produktivitas yang sangat rendah, yakni sekitar 50 kilogram per satu hektar tambak.
“Ini upaya kami meningkatkan kapasitas produksi udang di Kukar ini. Kita memilih vaname karena melihat keberhasilan budidayanya di Pulau Jawa. Mereka sukses memproduksi 30 ton udang vaname per hektar,” ujar Muslik tidak lama ini.
Pengembangan udang vaname di Kukar sudah dilakukan terlebih dahulu oleh Pemprov Kaltim di Sungai Tanggi, Kecamatan Samboja. Untuk itu, Pemkab Kukar akan melanjutkannya. Tetapi dengan uji coba lebih dahulu. Karena perawatan udang vaname yang memerlukan kemajuan teknologi. Muslik menyebut pihaknya masih perlu banyak pertimbangan. Namun jika berhasil, maka Pemkab Kukar dorong untuk pembudidayaannya.
“Kita tidak akan menghentikan budidaya udang windu, karena masih ada peminat tetapnya. Makanya terus kita lanjutkan keduanya. Tapi kami yakin, kalau hasilnya ini menguntungkan masyarakat pasti banyak yang akan membudidayakan udang vaname,” tutup Muslik.
[TRI | NFA | ADV]
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Mari bergabung di Grup Telegram “editorialkaltim”, caranya klik link, https://t.me/editorialkaltimcom kemudian join. Anda harus menginstal Telegram terlebih dahulu di ponsel.