DPRD Samarinda Tinjau Proyek Infrastruktur, Pastikan Kesesuaian dengan LKPJ
Editorialkaltim.com – Panitia Khusus (Pansus) LKPJ yang dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Samarinda, Fakhruddin, melakukan peninjauan lapangan untuk memantau progres pembangunan infrastruktur yang sedang dikerjakan oleh Pemerintah Kota Samarinda. Peninjauan ini juga meliputi beberapa pusat perbelanjaan untuk mengecek ketersediaan lahan parkir.
Dalam rangkaian peninjauan yang melibatkan beberapa titik penting seperti Terowongan Samarinda, GOR Segiri, Teras Samarinda, dan Big Mall Samarinda, pansus ingin memastikan progres pembangunan sesuai dengan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Samarinda.
Secara umum, hasil peninjauan menunjukkan proyek-proyek tersebut berjalan dengan baik, namun terdapat beberapa ketidaksesuaian antara apa yang tercatat dalam LKPJ dengan realitas di lapangan. Isu utama muncul pada pembangunan Terowongan Samarinda, dimana terdapat perbedaan signifikan antara ekspektasi dan kenyataan progres konstruksi.
Abdul Rohim, anggota Pansus LKPJ, menyampaikan keprihatinannya setelah melakukan peninjauan. “Kami sudah memanggil Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk menjelaskan terkait progres, namun ternyata proyeksi pembangunan yang diperkirakan selesai tahun 2024 hanya baru menembus karena pekerjaan dilakukan dari dua sisi,” ungkap Rohim, Kamis (25/4/2024).
Rohim menegaskan temuan ini akan menjadi catatan penting untuk rekomendasi LKPJ mendatang. Beliau juga menyebutkan ada komitmen untuk tidak memperpanjang kontrak lebih lanjut dan bahkan mempertimbangkan pergantian kontraktor jika diperlukan untuk memastikan pekerjaan dapat diselesaikan sesuai target.
“Kemarin komitmennya akan selesai, tidak ada perpanjangan lagi. Kita lihat nanti, kalau hasil sidak menunjukkan potensi masalah, mungkin akan ada pergantian kontraktor,” pungkasnya. (Adr/lin/adv)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.