BontangKaltim

Dalam Acara Ramadan, Wali Kota Bontang Minta Ketua RT Turunkan Angka Stunting

Wali Kota Bontang, Neni Moerniaeni (Foto: Dokpim Bontang)

Editorialkaltim.com – Wali Kota Bontang, Neni Moerniaeni, mengajak semua Ketua Rukun Tetangga (RT) untuk aktif berpartisipasi dalam upaya pengurangan angka stunting di kota tersebut.

Seruan ini disampaikan saat acara Silaturahmi dan Buka Puasa Bersama yang dihadiri oleh Ketua Komite I DPD RI, Andi Sofyan Hasdam, serta pejabat dan masyarakat setempat di Kantor Lurah Bontang Lestari, Kamis (20/3/2025).

Acara ini juga dihadiri oleh Anggota DPRD Bontang, Heri Kueswanto, Camat Bontang Selatan, Kamsal, Lurah Bontang Lestari, M Akbar Aditya, bersama tokoh masyarakat dan pemuda. Dalam kesempatan tersebut, Wali Kota Neni menekankan pentingnya kebersamaan dan gotong royong dalam menjaga kebersihan lingkungan, yang merupakan salah satu faktor penting dalam pencegahan stunting.

Baca  Puji Astuti Hadiri Women's Bazar, Inovasi Pemkot Samarinda Turunkan Angka Stunting

Wali Kota juga menyampaikan tentang beberapa program pemerintah yang tengah berjalan, termasuk bantuan sosial bagi masyarakat miskin, lansia, dan penyandang disabilitas, serta program 100 hari yang mencakup inisiatif Bontang zero miskin ekstrem.

Selain itu, ia juga mengharapkan dukungan masyarakat dalam pelaksanaan Program Wajib Belajar, Sholat Subuh Berjamaah, dan Puasa Senin Kamis.

Baca  Bangga! Kota Bontang Kembali Sabet Adipura Kencana 2023

“Ini adalah momen yang tepat untuk menguatkan komitmen kita dalam mengatasi permasalahan sosial, khususnya stunting yang masih menjadi tantangan besar. Kepada semua RT, mari kita bersama-sama bekerja untuk menurunkan angka stunting di kota kita,” ujar Neni Moerniaeni.

Neni juga menyoroti pentingnya partisipasi masyarakat dalam program Jumat Bersih, yang bertujuan untuk menjaga lingkungan agar tetap bersih dari sampah plastik, yang secara tidak langsung berkontribusi pada peningkatan kualitas kesehatan dan pengurangan stunting.

Baca  Pemekaran Kelurahan Bontang Tertunda oleh Syarat Kementerian

“Kami berharap momentum Ramadan ini dapat memperkuat rasa kebersamaan dan saling peduli di antara kita semua,” tutup Neni.(ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button