KaltimSamarindaTokoh

Profil Rizky Prasetya, Pemenang Stand Up Comedy Indonesia ke-11 Asal Samarinda

Rizky Prasetya Jadi Jawara SUCI 11 (Foto: Dok Rizky Prasetya)

Editorialkaltim.com – Gelaran Stand Up Comedy Indonesia (SUCI) season 11 yang berlangsung penuh tensi akhirnya menobatkan Rizky Prasetya sebagai juara pertama, Jumat (28/2/2025). Komedian muda tersebut berhasil mengungguli dua kompetitornya, Virza Logika dan Aldo yang masing-masing berada di posisi kedua dan ketiga.

Achmad Rizky Prasetya, yang akrab dipanggil Rizky, lahir di Indonesia pada 15 Januari 1996. Pria asal Samarinda ini mulai terjun ke dunia stand-up comedy sejak masih SMA, bergabung dengan komunitas Stand Up Indo Samarinda pada Agustus 2011.

Baca  Hadiri SISPAMKOTA Wakil Wali Kota Samarinda Nyatakan Kesiapan Kota Samarinda Dalam Pelaksanaan Pilkada 2024

Rizky yang terkenal dengan julukan “senior muda” ini, memulai debutnya di kancah nasional ketika bersama rekan-rekannya dari Samarinda mengikuti Liga Komunitas Stand Up (LKS) yang disiarkan Kompas TV pada tahun 2014.

Meski pada waktu itu harus mengakui keunggulan tim dari Stand Up Indo Bintaro, Tangerang, Serpong (BTS), Rizky tidak pernah patah semangat.

Baca  Atasi Dominasi Digital Remaja, Dispora Kaltim Luncurkan Program Pelestarian Olahraga Tradisional

Setelah menyelesaikan pendidikannya di Universitas Mulawarman pada program studi Pembangunan Sosial, Rizky terus aktif berstand-up comedy.

Ia bahkan menggelar special show bertajuk “Satu Dekade” pada tahun 2021 untuk merayakan sepuluh tahun perjalanannya di dunia komedi.

Perjalanan Rizky tidak selalu mulus. Pada tahun 2022, ia sempat terhenti di babak Preliminary Show SUCI X. Namun, dengan ketekunan dan dedikasi yang tinggi, Rizky berhasil menunjukkan kemampuannya dengan meraih tempat pertama di SUCI 11, setelah bersaing ketat dengan 13 finalis lainnya dan mengambil hati para penonton serta juri dengan setiap penampilannya yang konsisten dan menghibur.(ndi)

Baca  Dishub Dianggap Libur, Jukir Liar Raup Untung Selangit di Taman Samarendah

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker