Samarinda

Pemkot Samarinda Salurkan Bantuan Saran Pendidkan, Dewan Ingatkan Jangan Sampai Disalahgunakan

Anggota Komisi IV DPRD Samarinda, Maswedi. (Istimewa).

Editorilakaltim.com – Pemerintah Kota Samarinda di bawah kepemimpinan Andi Harun-Rusmadi memiliki 10 program unggulan, dan program ke-7 adalah memberikan bantuan peralatan dan sarana pendidikan untuk meningkatkan kualitas pendidikan gratis selama 12 tahun.

Tujuan dari program ini adalah untuk meningkatkan fasilitas belajar bagi peserta didik dan guru serta meningkatkan kualitas pendidikan.

Baca  Sani Bin Husein Beri Selamat Anggota Dewan Terpilih 

Upaya Pemkot ini mendapatkan dukungan dari salah watu wakil rakyat. Anggota Komisi IV DPRD Samarinda, Maswedi mengatakan, program ini dapat membantu masyarakat juga akan meningkatkan kualitas pendidikan di Samarinda.

“Program ini sangat bagus karena menunjukkan kepedulian Wali Kota terhadap masyarakat yang membutuhkan bantuan,” katanya.

Kendati demikian, Maswedi mengingatkan, agar program bantuan peralatan dan sarana pendidikan tersebut tidak disalahgunakan oleh oknum di pihak sekolah untuk tujuan jual beli.

Baca  Nursobah: Kekosongan Hukum dan Pemilu yang Tak Menentu - Suatu Tantangan Demokrasi Kita

“Karena program ini diberikan secara gratis untuk meningkatkan kualitas pendidikan,” jelasnya.

Jika ada pelanggaran, tindakan tegas harus diambil terhadap oknum yang terlibat. Dia pun mengajak semua pihak untuk mendukung program ini dan bekerja sama dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Samarinda.

“Karena hal tersebut akan menghasilkan SDM yang berkualitas di masa depan,” terangnya.

Baca  10 Kampus Terbaik Di Kaltim Versi Webometrics Juli 2024

[FER | NFA]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Mari bergabung di Grup Telegram “editorialkaltim”, caranya klik link, https://t.me/editorialkaltimcom kemudian join. Anda harus mengistal Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button