Gibran Bikin ‘Lapor Mas Wapres’, Warga Bisa Ngadu ke Istana
Editorialkaltim.com – Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka memperkenalkan inisiatif baru yang memungkinkan masyarakat menyampaikan keluhan, saran, atau gagasan langsung ke Istana Wakil Presiden.
Program yang diberi nama ‘Lapor Mas Wapres’ ini diumumkan melalui akun Instagram resmi @setwapres.ri pada Minggu (10/11/2024).
Melalui program ini, warga diberikan kesempatan untuk datang langsung ke Istana Wakil Presiden di Jakarta Pusat, yang dibuka setiap hari Senin hingga Jumat dari pukul 08.00 hingga 14.00 WIB.
Gibran menyatakan komitmennya untuk menerima dan menanggapi aduan masyarakat secara langsung selama jam kerja tersebut.
Selain itu, masyarakat juga dapat mengirimkan aduan mereka melalui WhatsApp ke nomor 081117042207.
“Wapres Gibran Rakabuming memberikan ruang bagi kamu yang mempunyai gagasan, saran, maupun pengaduan untuk kebaikan dan kemajuan bersama,” demikian isi unggahan di akun Setwapres RI.
Konsep serupa pernah diterapkan Gibran saat menjabat sebagai Wali Kota Solo dengan nama program ‘Lapor Mas Wali’.
Selama periode itu, warga Solo bisa bertemu langsung dengan Gibran di Balai Kota atau mengirimkan aduan melalui WhatsApp dan akun Instagram pribadi Gibran.(ndi)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.