Kukar

Jadi Desa Bersih Narkoba, Loa Duri Gencarkan Bahas Narkotika 

Ilustrasi stop narkoba. (istimewa).

Editorialkaltim.com – Setelah ditetapkan sebagai Desa Bersih Narkoba, Desa Loa Duri, Kecamatan Loa Janan, mulai bergerak mensosialisasikan tentang bahaya narkotika. Kegiatan tersebut bertujuan untuk mencegah penyalahgunaan dan peredaran narkoba di suatu kawasan atau wilayah. 

Selain itu, program ini agar dapat menciptakan lingkungan yang bebas dari narkoba, sehingga masyarakat yang tinggal di kampung tersebut dapat hidup sehat, aman, dan sejahtera. Kepala Desa (Kades) Loa Duri, Fakhri Arsyad mengatakan, Loa Duri adalah salah satu gerbang atau penyangga antara Samarinda-Tenggarong. 

Baca  Potensi Baru, Desa Kersik Lakukan Pengembangan Garam Krosok

“Karena Loa Duri ini salah tempat berkumpul nya orang dalam mencari nafkah. Itu lah yang menyebabkan banyaknya peredaran narkoba dan tertangkapnya para gembong narkotika, ” ujarnya. 

Itulah yang mendasari Kesbangpol Kukar menunjuk Desa Loa Duri  untuk masuk dalam program Desa Bersih Narkoba (Bersinar). Saat ini pihaknya telah membentuk Sebuah tim yang dinamakan tim Desa Bersinar, adapun kegiatannya nanti bersifat sosialisasi tentang bahaya narkoba. 

Baca  Bupati Kukar Mendorong BUMDes untuk Memaksimalkan Potensi Desa

“Bahkan nanti akan ada tim khusus untuk rehabilitasi dan sosialisasikan sampai pada sekolah-sekolah yang ada di Desa Loa Duri, mulai dari tingkat SD sampai SMA, ” ucap Fakhri, Senin (10/4/2023). 

Nantinya tim Desa Bersinar tersebut akan dikomandoi langsung oleh kepala desa dengan didampingi oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas hingga Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Kukar. Nantinya usai melakukan sosialisasi pihaknya akan melakukan screening uji narkotika. 

Baca  Kabupaten Kutai Kartanegara Raih Juara III di Pameran Teknologi Tepat Guna Provinsi Kalimantan Timur 2024

“Kami mengambil sampel, seandainya ditemukan ada indikasi pemakaian obat terlarang, maka akan dilakukan diskusi dengan orang tuanya. Kami akan mengakomodir untuk mengarahkan ke rehabilitasi untuk ke pencegahan, ” pungkasnya.

[TRI | NFA | ADV]

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Mari bergabung di Grup Telegram “editorialkaltim”, caranya klik link, https://t.me/editorialkaltimcom kemudian join. Anda harus mengistal Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Related Articles

Back to top button