Kukar

Sekda Kukar Hadiri Pelantikan Kepala Perwakilan BI Kaltim, Harap Dapat Tingkatkan Kolaborasi

Sekretaris Daerah Kutai Kartanegara (Kukar), Sunggono saat menghadiri Pelantikan Kepala Perwakilan BI Kaltim, Jumat (27/10/2023). (istimewa).

Editorialkaltim.com – Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Kaltim yang baru, Budi Widihartanto resmi dikukuhkan. Momen ini dihadiri langsung Sekretaris Daerah Kutai Kartanegara (Kukar) H Sunggono dan sejumlah pejabat penting, seperti Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik, Sekdaprov Kaltim Sri Wahyuni, dan perwakilan dari unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kaltim, Jumat (27/10/2023).

Baca  Sekda Kukar Ajak ASN Kembali Fokus Pascacuti Idul Fitri

Kegiatan tersebut dimulai dengan pembacaan Surat Keputusan Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo dan penyerahan petik oleh Deputi Gubernur BI Aida S Budiman kepada Budi Widihartanto. 

Sunggono menyampaikan selamat kepada Kepala Perwakilan BI Kaltim yang baru. Dia berharap agar hubungan baik yang telah terjalin selama ini dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan dalam hubungan antara BI dan pemerintah daerah, khususnya Kutai Kartanegara.

Baca  Sekda Kukar Resmikan Pelatihan Kapasitas Aparatur Pemerintah Desa di Muara Badak

“Salam kepada Pak Budi Widihartanto, semoga nanti, seperti pendahulunya, Pak Ricky Perdana Gozali, bisa berkolaborasi dan bekerjasama dengan pemerintah-pemerintah daerah di Kalimantan Timur, khususnya Kabupaten Kutai Kartanegara, bisa terus dipertahankan dan ditingkatkan lagi,” ucap Sunggono.

Sunggono juga berharap bahwa Budi Widihartanto akan mampu meraih prestasi yang sejajar dengan apa yang telah dicapai oleh Ricky Perdana Gozali dalam mendukung Kabupaten Kukar meraih penghargaan tingkat nasional TP2DD.

Baca  Pemkab Kukar Serahkan Penghargaan dalam Peringatan Hardiknas 2023

Kegiatan pengukuhan tersebut diakhiri dengan sesi foto bersama serta ucapan selamat kepada pejabat yang baru dan terdahulu oleh para tamu dan undangan yang hadir dalam acara tersebut. (nfa/adv)

Related Articles

Back to top button