NasionalOlahraga

Raih Perunggu Panahan di Asian Games 2022, Diananda Choirunisa Amankan Tiket Olimpiade Paris 2024

Diananda siap melepaskan anak panah pada partai semifinal melawan Korea Selatan di ajang Asian Games 2022, di Hangzhou, China pada Rabu, 4 Oktober 2023 (Foto: World Archery)

Editorialkaltim.com – Cabang olahraga panahan kembali meraih prestasi dengan meloloskan atlet Indonesia ke Olimpiade Paris 2024.

Tiket tersebut berhasil direbut oleh Diananda Choirunisa, yang berhasil mengamankan medali perunggu bersama Riau Ega Agatha Salsabila pada nomor mixed team recurve di Asian Games 2022 di Fuyang Yinhu Sports Centre Final Field, Rabu (4/10/2023).

Diananda mengunci tiket untuk nomor recurve perorangan putri setelah menunjukkan performa apik di Asian Games.

Diananda menjadi sosok kedua dari Indonesia yang berhasil memastikan keberangkatannya setelah Arif Dwi Pangestu sebelumnya meraih tiket recurve nomor perorangan putra di Kejuaraan Dunia Panahan di Berlin, Jerman, Agustus lalu.

Baca  Menkumham Yasonna Desak Polisi Usut Tuntas Kasus Vina Cirebon: Hilangkan Kecurigaan Masyarakat

Diananda Choirunisa mempersembahkan medali perunggu bersama Riau Ega Agatha Salsabila dengan kemenangan 6-2 pada perebutan medali perunggu.

Medali emas dalam nomor ini berhasil diamankan oleh pasangan Korea Selatan, Lee Wooseok dan Lim Sihyeon, setelah menaklukkan Takaharu Furukawa dan Satsuki Noda dari Jepang dengan skor 6-0.

Menurut World Archery, terdapat enam tiket yang diperebutkan di Asian Games, dengan nomor mixed team menjadi acuan utama.

Korea Selatan yang menjadi juara di nomor mixed team hanya mampu mendapatkan tambahan satu tiket untuk nomor perorangan putri. Hal ini disebabkan Korea Selatan telah mengamankan tiga tiket Olimpiade untuk nomor beregu putra di Kejuaraan Dunia Panahan di Berlin, Jerman, Agustus lalu.

Baca  Jokowi Minta Kontingen Indonesia ke Olimpiade Paris 2024 Bawa Pulang Medali

Setelah mempertimbangkan perhitungan ranking, World Archery akhirnya mengumumkan pemberian lima tiket dari enam tiket yang diperebutkan.

Lima negara yang beruntung menerima tiket Olimpiade adalah Korea Selatan (1 putri), China (1 putra, 1 putri), Indonesia (1 putri), dan Mongolia (1 putra).

Indonesia telah memastikan tiket recurve putra di Berlin, sehingga fokus tambahan hanya bisa diarahkan pada nomor beregu.

Persyaratan kualifikasi Olimpiade panahan menetapkan bahwa satu negara yang sudah memastikan tiket Olimpiade di nomor perorangan hanya diperbolehkan untuk berlaga dalam nomor beregu.

Baca  Menpora Dito Ucapkan Terima Kasih kepada Veddriq Leonardo atas Medali Emas di Olimpiade Paris

Proses perburuan tiket ke full team dan beregu untuk Olimpiade akan berlangsung pada Kejuaraan Asia di Bangkok, November mendatang, serta di Kejuaraan Dunia di Turki, Juni 2024, yang menjadi kesempatan terakhir bagi para atlet untuk memperoleh tiket menuju Olimpiade Paris 2024. (ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button