Kaltim

Raih Capaian Positif di Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) XVII tahun 2024, Kaltim Terus Optimalisasi Pembinaan Atlet Disabilitas

300 atlet disabilitas Kaltim (Dok.Ist)

Editorialkaltim.com – Dinas Pemuda dan Olahraga Kalimantan Timur terus berkomitmen melaksanakan pembinaan dan pemantauan untuk perkembangan prestasi atlet disabilitas Kaltim.

Kepala Bidang Pembudayaan Olahraga Dispora Kaltim AA Bagus Surya Saputra Sugiarta mengatakan, hingga saat ini, Dispora Kaltim telah mendata sekitar 300 atlet disabilitas melalui National Paralympic Indonesia (NPCI) Kaltim.

“Kami tetap komitmen terhadap olahraga atlet normal maupun disabilitas. Kami memantau terus perkembangannya, baik melalui pengurus provinsi maupaun cabang olahraga,” kata Bagus, dikantornya.

Baca  Turun! Tingkat Pengangguran Kaltim Capai 5,75% di Februari 2024

Bagus memastikan tidak ada hal-hal yang membedakan dalam melakukan pembinaan kepada atlet disabilitas Kaltim.

Menurutnya, dengan pembinaan yang baik, atlet disabilitas Kaltim berhasil membawa nama Provinsi Kalimantan Timur berada di peringkat 13 di Pekan Paralympic Nasional (Peparnas) XVII tahun 2024 di Solo, Jawa Tengah.

“Alhamdulillah Kaltim naik peringkat dari sebelumnya 15 menjadi 13, dengan jumlah medali 7 emas, 13 perak, 17 perunggu,” ucapnya. (Roro/adv)

Baca  Pemprov Kaltim Buka 9.456 Formasi CASN 2024, Honorer Guru dan Nakes Jadi Prioritas

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker