Nasional

Prabowo Subianto Ajak Bersatu: Mari Berkorban untuk Rakyat

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka pada penetapan Presiden dan Wakil Presiden terpilih periode 2024-2029 di KPU (Foto: Gerindra)

Editorialkaltim.com – Prabowo Subianto, calon presiden terpilih Indonesia, secara resmi mengajak seluruh elite dan pemimpin bangsa untuk bersatu padu demi mewujudkan kesejahteraan nasional.

Seruan ini disampaikan Prabowo saat berbicara di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI di Jakarta, pada hari Rabu (24/4/2024).

Dalam pidatonya, Prabowo menekankan pentingnya kerja sama antar elit politik dan pemimpin di semua sektor untuk membawa Indonesia menjadi negara yang makmur dan sejahtera.

Baca  Survei Terbaru Poltracking: Elektabilitas Prabowo-Gibran Tertinggi, Disusul Ganjar-Mahfud dan Anies-Muhaimin

“Kalau Indonesia ingin bertahan dan menjadi negara makmur, tidak ada jalan lain; seluruh unsur pimpinan, seluruh elite Indonesia harus bekerja sama. Mari kita berani meninggalkan perbedaan,” ujar Prabowo.

Mantan Menteri Pertahanan ini juga mengajak para pemimpin untuk meningkatkan rasa cinta terhadap tanah air dan berkorban lebih banyak demi rakyat Indonesia.

“Mari kita berkorban untuk rakyat kita yang masih banyak mengalami kesusahan dan kesulitan mencari makan untuk hari esoknya,” tambahnya.

Baca  Gibran Soal Rencana Prabowo Dirikan Presidential Club: Saya Kira Bagus Ya

Prabowo juga mengingatkan semua pihak untuk mengesampingkan perasaan tersinggung dan sakit hati yang mungkin muncul selama proses pemilihan presiden.

“Saya akan mengajak semua kekuatan untuk bersatu demi bangsa. Tinggalkan perasaan, sakit hati, dan tersinggung-tersinggungan. Tidak ada artinya dibandingkan dengan harapan dan tuntutan rakyat kita,” tegas Prabowo di hadapan hadirin.

Lebih lanjut, Prabowo meminta maaf atas segala kata-kata dan tindakan yang mungkin telah menyinggung berbagai pihak selama kampanye.

Baca  Terungkap Istri SYL Terima Uang Harian dan Bulanan dari Kementan, Jumlahnya Capai Rp30 Juta

“Saya manusia, mungkin saya telah berkata yang kurang baik. Sudah…, saya minta maaf. Mari kita cari yang terbaik di antara kita,” pungkasnya. (ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button