Mendorong Digitalisasi E-Parking di Samarinda, Anggota DPRD Shania Rizky Amalia Usulkan Penyempurnaan Fasilitas
Editorialkaltim.com – Anggota Komisi II DPRD Samarinda, Shania Rizky Amalia, menanggapi penggunaan sistem E-Parking di mal-mal di Samarinda, menyatakan kebutuhan untuk mengadaptasi teknologi dalam transaksi parkir, terutama dengan pembayaran digital.
“Ini kan eranya sudah semakin digitalisasi, mudah-mudahan ya untuk perkembangan digitalisasi ini harus diikuti oleh seluruh masyarakat, jadi setiap tempat itu ya memang parkir harusnya memakai elektronik dan mereka harus sediakan,” ungkap Shania pada Rabu (22/5/2024).
Shania menekankan perlunya setiap mal untuk mengembangkan sistem manajemen parkir yang mereka miliki. Ia juga menyoroti pentingnya ketersediaan fasilitas pengisian saldo bagi pengunjung, mengingat penerapan E-Parking tanpa dukungan infrastruktur yang memadai akan menyulitkan pengguna dalam melakukan pembayaran.
Lebih lanjut, Shania menambahkan tentang kepentingan sosialisasi kepada masyarakat mengenai penerapan E-Parking untuk meminimalisir ketidaktahuan publik tentang aturan baru. Metode ini diharapkan dapat meningkatkan akurasi laporan keuangan dan memaksimalkan pendapatan asli daerah (PAD).
“Jadi makin dimasifkan aja tempat-tempat untuk top up dan penyediaan dari bank-bank mana tuh sudah punya e-money kan,” kata Shania.
Di akhir wawancaranya, Shania menyampaikan harapannya agar tercipta sinergi antara pemerintah dan pengelola mal untuk memastikan pengembangan pengelolaan parkir dapat terealisasi dengan baik.
“Untuk itu mereka harus saling bersinergi dan kolaborasi terus saling mengupdate, misal ada kendala dari pengunjung itu seperti apa langsung dikonfirm ke dinas-dinas terkait, guna melihat setiap kendala sehingga dapat diselesaikan,” tutupnya. (adv/shn/adv)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.