Samarinda

Markaca Tekankan Pentingnya IMB dalam Pembangunan di Samarinda

Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Markaca. (istimewa)

Editorialkaltim.com – Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Markaca, menekankan pentingnya memiliki surat Izin Membangun Bangunan (IMB) dalam setiap pembangunan di Samarinda. Hal ini sejalan dengan upaya Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda di bawah kepemimpinan Andi Harun dan Rusmadi Wongso dalam menertibkan bangunan yang tidak memiliki izin.

“Saat ini banyak bangunan yang tidak memiliki surat izin, seperti yang ada di perumahan di hulu yang disegel oleh pemerintah kota, karena dibangun tanpa izin terlebih dahulu, sehingga berdampak pada masyarakat,” jelas Markaca.

Baca  Strategi Mengurangi Golput dalam Pemilu 2024 Samarinda

Untuk mengantisipasi masalah di kemudian hari, penertiban bangunan di Kota Samarinda harus melibatkan beberapa dinas terkait, seperti PUPR dan DLH. 

“Mereka harus bekerja sama, karena perintah Walikota jelas, RTH kita harus diperbaiki, dan jangan sampai ada bangunan yang berdiri tanpa adanya izin,” ujar Markaca.

Markaca berharap dinas-dinas terkait dapat segera bertindak agar realisasi RTH dapat sesuai dengan target yang diharapkan. “Dinas terkait harus tancap gas, supaya ruang terbuka hijau bisa direalisasikan sesuai target. Ini kewajiban, tiap yang membangun perumahan juga harus menyediakan lahan tanah kubur karena aturan tersebut jelas,” pungkasnya. (Adr/lin/adv).

Baca  Anggota DPRD Rohim Dorong Regulasi Tegas Terhadap Peredaran Pom Mini

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button