Hari kelima Konflik Palestina-Israel, Warga Gaza Tewas Tembus 1.000 Orang

Sebuah gedung yang meledak akibat serangan udara Israel ke Gaza, Sabtu, 7 Oktober 2023 (Foto:: AP Photo)

Editorialkaltim.com – Jumlah korban tewas dan korban luka terus mengguncang warga Palestina akibat agresi Israel di Jalur Gaza dan Tepi Barat. Korban jiwa kini telah mencapai angka mengerikan, melebihi 1.000 orang, sementara yang luka-luka melampaui 5.000 orang, memasuki hari kelima konflik.

Kementerian Kesehatan setempat menyampaikan laporan tragis 1.055 nyawa melayang, dan 5.184 orang mengalami luka-luka parah akibat pertempuran yang terus berkecamuk di seluruh Jalur Gaza.

Situasi semakin genting dengan terus berlanjutnya mobilitasi pasukan, tank, dan kendaraan lapis baja berat Israel di sekitar wilayah Gaza.

Sebelumnya, Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu, bersumpah akan membalas serangan pasukan militan Palestina, Hamas, yang terjadi akhir pekan lalu.

“Kita akan melancarkan serangan balas dendam yang kuat atau ini (menjadi) hari kelam,” kata Benjamin Netanyahu.

Netanyahu menggarisbawahi kesiapan negaranya untuk menghadapi “balas dendam besar” dan memperingatkan tentang “perang yang panjang dan sulit”.

“Hamas melancarkan perang yang kejam dan licik. Kita akan memenangkan perang ini, tetapi konsekuensinya akan terlalu berat untuk ditanggung,” ujarnya.

Dalam deklarasi perang yang disepakati dengan parlemen Israel, Netanyahu menegaskan langkah tegas ini kurang dari 24 jam setelah Hamas melakukan serangan melalui darat, laut, dan udara pada Minggu (8/10/2023). (ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Exit mobile version