Dortmund Kalah Agregat, Barcelona Lolos ke Semifinal Liga Champions

Editorialkaltim.com – Barcelona harus mengakui keunggulan Borussia Dortmund 1-3 pada leg kedua perempat final Liga Champions di Signal Iduna Park, Rabu (16/4/2025) dini hari WITA. Meski kalah, Blaugrana tetap melaju ke semifinal berkat kemenangan agregat 5-3.
Barcelona datang ke Jerman dengan modal kemenangan telak 4-0 di leg pertama. Namun, mereka mendapat tekanan sejak awal laga. Dortmund unggul lebih dulu lewat penalti Serhou Guirassy di menit ke-11, setelah Pascal Gross dilanggar Wojciech Szczesny di kotak terlarang.
Tuan rumah tampil menekan sepanjang babak pertama dan sukses menjaga dominasi tanpa membiarkan Barcelona menciptakan satu pun tembakan. Keunggulan 1-0 bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Dortmund langsung menggempur pertahanan lawan. Hasilnya, Guirassy mencetak gol keduanya lewat sundulan di menit ke-48.
Barcelona sempat memperkecil ketertinggalan melalui gol bunuh diri Rami Bensebaini pada menit ke-54.
Guirassy kembali mencatatkan namanya di papan skor di menit ke-76 dan mencetak hattrick untuk membawa Dortmund unggul 3-1. Namun, hingga peluit panjang dibunyikan, skor tak berubah dan Barcelona tetap unggul secara agregat 5-3.
Dengan hasil ini, Barcelona memastikan satu tempat di babak semifinal Liga Champions musim ini.(ndi)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.