Samarinda

Dewan Samarinda Respon Rencana Pemanfaatan Lahan Eks Tambang untuk Pertanian

Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Anhar. (Istimewa).

Editorialkaltim.com – Wali Kota Samarinda, Andi Harun memiliki wacana untuk memperluas lahan pertanian di Kota Tepian. Mengingat menurut data Bappeda Samarinda 2021, lahan pertanian di kota tergolong masih kecil. Malahan, sebagian besar dikuasai oleh lahan tambang. Untuk itu, Andi Harun mendorong perusahaan untuk menyerahkan lahan eks tambang kepada masyarakat agar dapat dimanfaatkan sebagai lahan pertanian.

Wacana tersebut mendapatkan sorotan dari Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Anhar. Menurutnya, rencana ini perlu dikaji terlebih dahulu secara matang agar tidak menyalahi Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Samarinda.

Baca  BPJS Kesehatan Luncurkan Loket Informasi dan Portal QR di RSUD IA Moeis

“Perlu dipikirkan dan dikaji kembali. Yang pas dan cocok ini untuk area area eks lahan pertambangan ini untuk apa, perlu di ingat RTRW Samarinda ini sudah banyak berubah” jelasnya.

Politisi PDIP ini menjelaskan, rencana Kota Samarinda bebas tambang 2026 perlu juga dikaji dengan baik. Mengingat kebijakan perizinan dikeluarkan oleh pemerintah pusat serta kondisi lahan yang ada sudah tercatat peruntukannya.

Baca  Ketua DPRD Samarinda Sugiyono Hadiri Peringatan Maulid Nabi di Masjid Jami Al-Maa’uun

“Harus ada koordinasi yang baik antara pemerintah pusat, provinsi, dan kota dalam menyambut wacana ini,” jelasnya

“Karena hampir semua area sudah masuk kawasan, yang peruntukannya bukan untuk pertanian,” tambahnya.

Anhar menyambut baik rencana ini, karena dampak buruk pertambangan sudah banyak dirasakan oleh masyarakat Samarinda.

Namun dirinya menekankan perlu dipikirkan kembali apa yang cocok untuk pengalihfungsian lahan eks tambang itu. Sehingga benar-benar bermanfaat.

Baca  Subandi Dorong Pemkot Optimalkan Potensi Wisata Samarinda

“Secara teori ilmu lingkungan itu tidak mudah menjadikan kawasan eks tambang menjadi kawasan pertanian. Terlebih kalau kita lihat RTRW kemungkinannya kecil untuk pertanian,” tutupnya. (qon/nfa)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button