Kukar

Sekda Hadiri Asesmen Lapangan Akreditasi S2 Ilmu Administrasi Publik Unikarta

Sekda Hadiri Asesmen Lapangan Akreditasi S2 Ilmu Administrasi Publik Unikarta. (istimewa).

Editorialkaltim.com – Sekda Kutai Kartanegara, Sunggono menyampaikan optimisme atas beberapa perbaikan yang telah dilakukan oleh Unikarta. Hal ini disampaikannya saat menghadiri kunjungan tim asesor dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) yang mengadakan assessment lapangan terkait program Pascasarjana (S2) Studi Ilmu Administrasi Publik Universitas Kutai Kartanegara (Unikarta), Senin (16/10/2023).

“Kami telah berupaya meningkatkan kualitas pengelolaan manajemen dan kemahasiswaan. Harapan kami adalah untuk mencapai akreditasi yang lebih tinggi atau setidaknya mempertahankan akreditasi B yang sudah ada,” ungkap Sunggono dalam wawancara pasca acara.

Baca  10 Kampus Swasta Terbaik di Kaltim 2024

Tim asesor yang hadir merupakan perwakilan dari beberapa universitas terkemuka di Indonesia. Di antaranya Dr. Mujibur Rahman Khairul Muluk dari Universitas Brawijaya, Prof Dr. Teguh Kurniawan dari Universitas Indonesia, serta Iwan Supriyanto yang mewakili staf BAN-PT.

Menyinggung soal dukungan dari Pemkab Kukar terhadap Unikarta, Sunggono menegaskan pemerintah daerah akan selalu berada di garis depan mendukung setiap perkembangan positif yang dilakukan oleh universitas ini.

Baca  Bupati Edi Damansyah Dorong KWT Kutai Kartanegara Maksimalkan Potensi Pertanian

“Kami sadar betul pentingnya pengembangan pendidikan tinggi di daerah kami. Oleh karena itu, Pemerintah Daerah Kukar berkomitmen untuk mendukung setiap langkah yang diambil Unikarta demi mencapai kemajuan yang lebih signifikan di masa mendatang,” tutur Sunggono.

Rektor Unikarta, Ince Raden  yang juga turut hadir dalam kegiatan tersebut, mengapresiasi dukungan pemerintah daerah serta mengungkapkan optimisme atas hasil dari assessment ini.

Baca  Sambut IKN, Puji Astuti Dorong Pemkot Tingkatkan Kualitas SDM

“ Terimakasih atas dukungan Pemkab. Semoga kegiatan ini mampu memberikan gambaran lebih jelas bagi Unikarta untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan yang diberikannya kepada mahasiswanya.(nfa/adv).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker