KaltimSamarinda

Satpol PP Samarinda Siapkan Penertiban di Seluruh Kecamatan

Kepala Satpol PP Samarinda, Anis Siswantini (Foto: Editorialkaltim/Salman)

Editorialkaltim.com – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Samarinda memastikan akan melaksanakan penertiban di seluruh kecamatan dalam waktu dekat. Kepala Satpol PP Samarinda, Anis Siswantini, menyebut pihaknya telah menyiapkan sejumlah lokasi target, namun enggan mengungkapkan titik pastinya.

“Kalau soal titik-titiknya, rahasia ya. Yang jelas kami akan melaksanakan penertiban di seluruh kecamatan,” ujar Anis, Kamis (6/11/2025).

Anis menegaskan, setiap kegiatan penertiban akan dilakukan secara terkoordinasi dengan organisasi perangkat daerah (OPD) teknis terkait. Ia menekankan pentingnya komunikasi dan kolaborasi agar penegakan peraturan daerah (Perda) dan peraturan wali kota (Perwali) berjalan sesuai prosedur.

Baca  Warga Antusias Sambut Koperasi Merah Putih di Desa Rempanga

“Kami tidak bisa langsung menertibkan tanpa dasar regulasi yang jelas. Harus ada komunikasi, koordinasi, dan kolaborasi agar penegakan berjalan sesuai prosedur,” katanya.

Menurutnya, Satpol PP saat ini mengampu 13 perda prioritas dari total sekitar 990 perda dan perwali yang ada di Samarinda. Meski begitu, pihaknya tetap siap membantu penegakan di luar daftar prioritas jika diminta OPD lain.

Baca  KAMMI Kaltimtara Raih Penghargaan Organisasi Kepemudaan Terbaik 3 Kaltim

“Dari 13 perda itu yang kami targetkan setiap tahun, tapi kalau ada perangkat daerah lain yang minta bantuan penegakan di luar itu, kami tetap tindak lanjuti. Prinsipnya kami siap kolaborasi,” jelasnya.

Selain itu, Anis juga menyoroti pentingnya dukungan publik dan media untuk membangun citra Satpol PP yang lebih humanis.

“Saya minta tolong kepada teman-teman media, saat kami bersikap humanis juga diviralkan. Jangan cuma yang heboh-heboh pas penindakan saja. Kami juga banyak melakukan sosialisasi dan peringatan tertulis sebelum tindakan di lapangan,” tegasnya.

Baca  Satpol PP Samarinda Dorong Penegakan Perda Lewat Kolaborasi dan Pendekatan Humanis

Anis berharap langkah penertiban ke depan bisa berjalan tertib dan berimbang, tidak hanya menegakkan aturan tetapi juga memberikan ruang dialog dan solusi bagi pelaku usaha kecil yang terdampak.(sal/ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button