KaltimKutai Barat

Bupati Kubar Ajak Masyarakat Jaga Kondusivitas Jelang Pilkada Serentak

Bupati Kutai Barat, FX Yapan (Foto: Prokopim Kubar)

Editorialkaltim.com – Bupati Kutai Barat, FX Yapan, mengajak warga menjaga kondusivitas dan kerukunan jelang pemilihan kepala daerah (pilkada) serentak yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024. Pilkada kali ini akan menentukan pilihan Gubernur/Wakil Gubernur, Bupati/Walikota, dan Wakil Bupati/Walik Walikota.

Pernyataan tersebut disampaikan Bupati saat peringatan Hari Ulang Tahun ke-174 Kampung Geleo Asa di Halaman Kantor Kepala Kampung Geleo Asa, Kecamatan Barong Tongkok, Kamis (26/9/2024).

Baca  Pemprov Kaltim Diminta Perkuat Sektor Pertanian Kubar dan Mahulu

“Kesuksesan pemilu adalah tergantung dari masyarakat itu sendiri. Yakni, dengan datang ke tempat pemungutan suara (TPS) nya serta menggunakan hak pilihnya sesuai hati nuraninya masing-masing,” ujar FX Yapan.

Menurut Bupati, saat ini Kabupaten Kutai Barat sudah memasuki tahapan penting dalam agenda pilkada. Ia berharap seluruh masyarakat, termasuk warga Kampung Geleo Asa, dapat menggunakan hak pilihnya dengan bijak dan mendukung prosesi pilkada untuk mewujudkan lingkungan yang kondusif.

Baca  Bulog dan Pemkab Kubar Teken MoU untuk Stabilisasi Pasokan Pangan

“Mari bersama kita sukseskan agenda penting ini, demi mewujudkan hari esok Kutai Barat yang lebih baik daripada hari ini,” tutup FX Yapan.(ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button