Serangan Mematikan Teroris di Tempat Musik Moskow, 40 Tewas dan 100 Luka
Editorialkaltim.com – Tragedi penembakan mematikan mengguncang sebuah tempat musik di luar Moskow pada Jumat (22/3/2024), menelan korban jiwa setidaknya 40 orang dan menyebabkan 100 lainnya terluka. Serangan brutal ini terekam dalam sejumlah video yang menunjukkan api berkobar di gedung tersebut.
Menurut laporan dari berbagai media negara Rusia, tiga orang bersenjata dan berpakaian militer menerobos masuk ke Crocus City Hall, sebuah tempat musik yang terletak di barat Moskow. Mereka melepaskan tembakan menggunakan senjata otomatis dan bahkan melemparkan sebuah benda diduga sebagai perangkat peledak.
Video yang beredar luas di media sosial menampilkan para pelaku berpakaian kamuflase yang memasuki gedung dan langsung membuka api ke arah pengunjung.
Dalam kepanikan, banyak pengunjung konser yang berusaha mencari tempat berlindung di lorong-lorong gedung. Tak hanya itu, serangkaian foto dan rekaman lain memperlihatkan si jago merah yang menjilat bangunan, memicu kekhawatiran akan keselamatan mereka yang berada di dalam.
Agen keamanan FSB Rusia, yang dikutip oleh media negara, mengonfirmasi sedikitnya 40 orang kehilangan nyawa dalam insiden mengerikan ini, sementara lebih dari 100 lainnya mengalami luka-luka. Agen berita RIA Novosti menyebutkan, api bahkan telah menjalar hingga atap gedung, dan kondisi kebakaran dikabarkan “semakin kuat.”
Sementara itu, TASS, agen berita lainnya di Rusia, melaporkan banyak korban berdasarkan kesaksian mata langsung dari lokasi kejadian. Sejumlah korban luka segera dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.
Dikabarkan pula sekitar 100 orang berhasil dievakuasi dari basement gedung tersebut, sebagaimana diberitakan oleh Kementerian Situasi Darurat Rusia melalui RIA Novosti.
Proses evakuasi masih berlangsung, sementara laporan dari Associated Press menyebutkan masih ada beberapa orang yang terperangkap di dalam gedung akibat api yang berkobar. (ndi)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.