Kukar

Perayaan Maulid Nabi di Kukar,  Momen Kebersamaan dan Kekuatan Spiritual

Jajaran Pemkab Kukar pada perayaan Maulid Nabi bersama Habib Syech Bin Abduk Qodir Assegaf. (istimewa).

Editorialkaltim.com – Pemkab Kutai Kartanegara menggelar perayaan  Maulid Nabi Muhammad SAW. Kegiatan bertema “Kukar Bersholawat” ini digelar dengan khidmat di Taman Kota Raja, Kawasan Timbau Tenggarong, Sabtu (28/10/2023). 

Acara yang berlangsung selama kurang lebih 3 jam ini menghadirkan Habib Syech Bin Abduk Qodir Assegaf sebagai salah satu pengisi acara utama.

Perayaan Maulid Nabi ini turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Bupati, Wakil Bupati, Ketua DPRD, pimpinan OPD, serta masyarakat Kutai Kartanegara. Acara dimulai dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Kyai H. Abdul Karim Mahmud, yang menambah nuansa sakral.

Baca  Gedung BPU Desa Separi Resmi Diperkenalkan pada Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

Dalam sambutannya, Bupati Kutai Kartanegara, Edi Damansyah, mengungkapkan harapannya agar semua yang hadir tetap istiqomah dalam menjalankan kewajiban dalam ibadah. Dia juga berharap acara ini dapat menjadi bagian dari upaya meningkatkan pemahaman agama.

“Harapan kami, semoga kegiatan ini memberikan manfaat dalam meningkatkan kualitas ilmu pengetahuan dan keagamaan kita, sehingga bisa memberikan dampak positif pada tatanan kehidupan bermasyarakat di Kabupaten Kutai Kartanegara. In Sha Allah, jika spiritual kita baik, maka hal-hal lain juga akan baik,” ungkap Bupati Edi Damansyah.

Baca  Safari Subuh ke-225, Bupati Kukar Berikan Bantuan Hibah dan Serahkan Akta Yayasan 

Selanjutnya, Habib Syech Bin Abduk Qodir Assegaf memulai rangkaian sholawat yang disambut antusias oleh para tamu undangan dan pengunjung lainnya. Suasana meriah dan hikmat terasa saat ribuan suara bersama-sama mengiringi sholawat yang dibawakan Habib Syech. (nfa/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker