KaltimSamarindaZona Kampus

UMKT Wisuda 1.314 Mahasiswa, Dorong Lulusan Unggul Hadapi Tantangan Masa Depan

Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT) telah sukses menyelenggarakan Sidang Terbuka Senat dalam rangka Wisuda XI (Foto: Humas UMKT)

Editorialkaltim.com – Universitas Muhammadiyah Kalimantan Timur (UMKT) telah sukses menyelenggarakan Sidang Terbuka Senat dalam rangka Wisuda XI yang diikuti oleh 1.314 wisudawan dari berbagai program studi.

Acara yang berlangsung meriah ini dilaksanakan di Convention Hall Gelora Kadrie Oening pada Rabu (16/10/2024) dan terbagi menjadi dua sesi untuk mematuhi protokol kesehatan.

Sidang dibuka dengan laporan pendidikan oleh Wakil Rektor 1 UMKT, Ghozali, yang menyampaikan capaian penting universitas.

“UMKT kini memiliki 10.446 mahasiswa aktif dan telah menerima 3.297 mahasiswa baru di tahun akademik 2024,” ujar Ghozali.

Baca  Wisuda ke-8, 365 Lulusan UMKT Resmi Sandang Gelar

Pada wisuda kali ini, Nur Halimah, lulusan Sarjana Keperawatan, berhasil mencatatkan prestasi cemerlang dengan meraih IPK sempurna, 4.00.

Dalam kesempatan yang sama, UMKT juga mengapresiasi Muhammad Akbar atas pencapaian lembaganya yang sukses meraih predikat daerah bebas korupsi.

“Ini adalah bukti komitmen UMKT dalam mengimplementasikan nilai-nilai integritas dan transparansi,” tambah Ghozali.

Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Kalimantan Timur, Siswanto, dalam sambutannya, memberikan pesan moral yang mendalam kepada para wisudawan dan orang tua.

Baca  UMKT dan KAGAMA Dorong Pengelolaan SDA Berkelanjutan di Tengah Pembangunan IKN

“UMKT telah mengantarkan anak-anak Anda menjadi individu yang shaleh dan shaleha. Mari kita pastikan mereka terus berjalan di jalan yang benar,” ucap Siswanto.

Muhammad Akbar dari Kemendikbud, yang hadir sebagai perwakilan, menekankan pentingnya menjaga keseimbangan dalam aspek intelektual, emosional, dan spiritual dalam kehidupan.

“Di era teknologi ini, kita harus bijak dalam memilah informasi dan menjaga nilai-nilai keutamaan. Kita harus menghindari korupsi, kolusi, dan nepotisme serta melawan segala bentuk diskriminasi dan intoleransi,” kata Akbar.

Baca  Samarinda Menuju Efisiensi Administratif: Perubahan Nomenklatur OPD Dalam Raperda Baru

Salah satu momen yang paling menyentuh adalah ketika Agri Nur Faturrohman, perwakilan wisudawan terbaik, mengungkapkan rasa syukurnya serta memohon maaf atas segala kesalahan selama masa studi.

“Kami berterima kasih atas bimbingan Bapak dan Ibu dosen. Kami berjanji akan mengaplikasikan ilmu yang telah kami peroleh untuk berkontribusi bagi masyarakat,” ungkap Agri.(ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker