gratispoll
Kukar

Kembangkan Kopi dan Kakao, Pemkab Kukar Jalin Kerjasama dengan Puslikoka Jember

Pemkab Kukar menjalin kerjasama dengan Puslikoka Jember untuk kembangkan budidaya kopi dan kakao. (Istimewa).

Editorialkaltim.com – Upaya Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) dalam meningkatkan kapasitas dan kompetensi di bidang pertanian semakin intensif. Salah satunya dengan menjajaki kerjasama dengan Pusat Penelitian Kopi dan Kakao Indonesia (Puslikoka) Jember. Kerjasama ini diharapkan dapat mendukung percepatan pencapaian pembangunan pertanian di Kukar.

Sekretaris BKPSDM Kukar, Suhada menyampaikan hal tersebut saat membacakan sambutan tertulis Bupati Kukar dalam Bimtek Kompetensi Budidaya Kopi bagi ASN sub Pertanian di UPT BPPSDM Provinsi Kaltim, Sempaja Samarinda., Senin (9/10/2023). 

Baca  Jaga Tata Krama Belimbur Erau Adat Pelas Benua 2023, Ini Himbauan Pemkab Kukar

“Kerjasama dengan Puslikoka Jember ini merupakan langkah strategis Pemkab Kukar untuk mengoptimalkan potensi pertanian di daerah,” kata Suhada.

Dijelaskan beberapa kegiatan prioritas telah dirancang dalam program tersebut. Adanya rencana pembangunan 120 unit embung skala kecil dan pembangunan/perbaikan sekitar 120 KM jalan usaha tani menjadi salah satu bukti keseriusan pemerintah. Selain itu, ada pula rencana pembentukan unit usaha pertanian pada Perusda, peningkatan areal tanam jagung hingga 30.000 hektar, serta fasilitasi bagi nelayan dan pembudidaya perikanan.

Baca  PAD Naik, Mendagri Apresiasi Daerah Otonomi 

Ke depan, Pemkab Kukar berharap kerjasama ini bisa memberikan dampak positif, khususnya dalam budidaya, panen, dan pascapanen kopi. Peningkatan kualitas serta penguatan pemasaran menjadi aspek penting yang perlu diperhatikan.

“Kami optimis, dengan dukungan dari berbagai pihak, termasuk Puslikoka Jember, target pembangunan pertanian di Kutai Kartanegara akan tercapai dengan baik,” tambah Suhada.

Baca  Pemberdayaan Pertanian di Muara Badak, Pemkab Kukar Salurkan Bantuan Pupuk dan Herbisida

Inisiatif ini mendapatkan apresiasi positif dari berbagai pihak, menegaskan bahwa langkah Pemkab Kukar merupakan langkah tepat menuju kemajuan sektor pertanian. (nfa/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Mari bergabung di Grup Telegram “editorialkaltim”, caranya klik link, https://t.me/editorialkaltimcom kemudian join. Anda harus mengistal Telegram terlebih dahulu di ponsel.

Related Articles

Back to top button