Olahraga

Slovakia dan Rumania Berbagi Angka, Lolos Bersama ke 16 Besar Euro 2024

Slovakia dan Rumania Berbagi Angka, Lolos Bersama ke 16 Besar Euro 2024 (Foto: Euro)

Editorialkaltim.com – Pertarungan sengit antara Slovakia dan Rumania pada matchday ketiga Grup E berakhir imbang 1-1, dalam laga yang berlangsung di Waldstadion, Rabu (26/6/2024) malam WIB. Kedua tim ini berhasil mengamankan tempat di babak 16 besar, dengan Rumania mengunci posisi sebagai juara grup berkat keunggulan selisih gol.

Pertandingan dibuka dengan Slovakia yang langsung menunjukkan tajinya. Ondrej Duda membawa Slovakia unggul pada menit ke-24 setelah memanfaatkan umpan silang dari Juraj Kucka, menandai dominasi Slovakia dalam mengendalikan jalannya pertandingan.

Baca  Euro 2024: Ukraina Gagal Lolos Fase Grup Meski Raih 4 Poin, Imbang Tanpa Gol Lawan Belgia

Namun, keunggulan tersebut tidak bertahan lama. Rumania yang terus berusaha menemukan celah, akhirnya mendapatkan peluang emas pada menit ke-34 saat Ianis Hagi dijatuhkan di dalam kotak penalti.

VAR turun tangan dan memutuskan pemberian penalti untuk Rumania, yang sukses dieksekusi dengan tenang oleh Razvan Marin, menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Penguasaan bola dominan ditunjukkan oleh Slovakia dengan 55 persen, berbanding 45 persen dari Rumania. Slovakia juga lebih agresif dengan 13 tembakan ke gawang, berbanding 9 dari Rumania.

Baca  Shin Tae-yong Optimis Hadapi Tiongkok, Targetkan Kemenangan Perdana di Kualifikasi Piala Dunia

Namun, kedua tim harus puas berbagi poin setelah kedudukan 1-1 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Hasil ini memastikan Slovakia melaju ke babak 16 besar sebagai salah satu tim peringkat ketiga terbaik, sementara Rumania maju sebagai pemimpin grup, keduanya mengumpulkan empat poin.

Rumania menduduki puncak grup, unggul selisih gol dari Belgia yang berada di posisi kedua. (ndi)

Baca  Drama Babak Akhir, Italia Lolos ke 16 Besar Euro 2024 Usai Tahan Kroasia 1-1

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker