Serap Aspirasi Infrastruktur Dasar Dapil 2 Kutim
Editorialkaltim.com – Anggota DPRD Kabupaten Kutai Timur (Kutim), Leni Susilawati Anggraini, menggelar reses untuk menyerap aspirasi masyarakat di Daerah Pemilihan (Dapil) 2, yang meliputi Kecamatan Sangatta Selatan, Teluk Pandan, Rantau Pulung, dan Bengalon.
Dalam reses tersebut, masyarakat menyampaikan keluhan terkait infrastruktur dasar, yang menjadi salah satu permasalahan utama di wilayah tersebut. “Banyak aspirasi masyarakat terkait infrastruktur, baik itu jalan maupun parit, terutama di Kecamatan Sangatta Selatan, Teluk Pandan, dan Bengalon. Kondisinya memang belum memadai,” ujar Leni.
Selain infrastruktur, Leni mencatat berbagai usulan lain, terutama dari kalangan ibu-ibu, terkait pengembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Ada pula kebutuhan di bidang pertanian, seperti alat pertanian dan pupuk, yang dinilai penting untuk meningkatkan produktivitas petani lokal. Namun, Leni menegaskan prioritas utama yang harus segera diselesaikan adalah infrastruktur dasar, khususnya air bersih dan jalan yang masih belum layak.
Ia mengungkapkan banyak wilayah di Dapil 2 belum terjangkau layanan air PDAM, sehingga warga hanya bisa menggunakan sumur bor untuk kebutuhan sehari-hari. “Banyak daerah di Dapil II yang belum mendapat akses air bersih dari PDAM. Warga meminta untuk dibuatkan sumur bor, meskipun hanya untuk kebutuhan seperti mandi dan mencuci. Hal ini harus segera menjadi perhatian,” ungkap anggota Komisi B DPRD Kutim tersebut.
Leni berkomitmen membawa hasil reses ini ke pembahasan anggaran DPRD Kutim agar aspirasi masyarakat dapat direalisasikan. “Reses ini adalah langkah awal untuk memperjuangkan kebutuhan masyarakat. Kami akan mendorong agar anggaran yang tersedia benar-benar dialokasikan sesuai prioritas yang diusulkan,” tutupnya.(Lah/adv)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.