Seno Aji Dukung Petani Milenial Kutai Kartanegara dengan Bantuan Anggaran di 2024
Editorialkaltim.com – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Fraksi Gerindra, Seno Aji, telah menegaskan dukungannya terhadap petani milenial di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar). Dalam kunjungannya ke beberapa kecamatan, Seno memberikan bantuan dan mengapresiasi inovasi serta kreativitas petani muda yang mengembangkan pertanian modern. Ia berjanji akan terus memberikan dukungan anggaran pada tahun 2024 untuk memfasilitasi kemajuan mereka.
“Mengunjungi daerah pemilihan saya, saya terkesan dengan kerja keras dan inovasi para petani milenial. Apalagi saat melihat kelompok tani di Samboja Barat yang menanam dengan teknik hidroponik dan beternak sapi,” kata Seno Aji.
Bukan hanya di Samboja Barat, Seno juga memberikan pengakuan khusus kepada kelompok tani milenial di Kecamatan Loa Janan. “Mereka berfokus pada lebah madu kelulut dan saya berikan bantuan melalui bank pesona,” ungkapnya.
Pada kesempatan yang sama, Seno mengatakan, “Para petani milenial ini telah menunjukkan kemajuan dengan dukungan penuh dari eksekutif dan legislatif. Insyaallah pada 2024, saya akan mengalokasikan anggaran khusus bagi mereka yang menunjukkan potensi sebagai petani milenial.”
Komitmen Seno dalam mendukung petani milenial ini menunjukkan kepercayaannya terhadap potensi generasi muda dalam mengembangkan pertanian modern di Kukar. Dengan bantuan yang tepat, diharapkan petani milenial dapat memberikan kontribusi signifikan untuk kemajuan pertanian di Bumi Etam. (lin/adv).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.