Rodri Raih Ballon d’Or 2024, Ungguli Bintang Real Madrid
Editorialkaltim.com – Gelandang Manchester City dan timnas Spanyol, Rodri, berhasil menyabet gelar Ballon d’Or 2024 dalam malam penghargaan yang berlangsung di Theatre du Chatelet, Paris, Prancis, pada Selasa (29/10/2024) dini hari WITA.
Dalam persaingan ketat dengan pemain top dunia, Rodri berhasil unggul atas Vinicius Jr dari Real Madrid, Jude Bellingham, Kylian Mbappe, hingga Lautaro Martinez. Kinerjanya yang konsisten baik di klub maupun tim nasional menjadikan dia pilihan utama juri.
Musim lalu, Rodri menunjukkan pengaruh signifikan terhadap Manchester City dan tim nasional Spanyol.
Keberadaannya di lapangan membuat tim tak terkalahkan lebih dari setahun, sebuah catatan yang baru terhenti saat City kalah dari Manchester United di final Piala FA dengan skor 1-2.
Ketika Rodri absen, City merasakan dampaknya dengan kalah empat kali dari lima kekalahan mereka musim lalu, termasuk saat melawan Arsenal di Community Shield dan Real Madrid di fase gugur Liga Champions, meskipun kedua laga itu berakhir imbang sebelum adu penalti.
Kontribusi Rodri juga terasa di tim nasional. Ia tidak bermain saat Spanyol kalah 0-1 dari Kolombia pada Maret. Namun, di Euro 2024, ia tidak hanya menjadi starter tetapi juga dinobatkan sebagai pemain terbaik turnamen, membantu Spanyol meraih gelar juara.
Sementara itu, pemain lain seperti Vinicius, Bellingham, Mbappe, dan Martinez, meskipun memiliki performa yang baik, tidak dapat membawa tim nasional mereka meraih prestasi yang signifikan di turnamen besar.
Vinicius absen saat Brasil tersingkir oleh Uruguay di Copa America, Bellingham dan Mbappe gagal membawa negara mereka juara di Euro, sedangkan Lautaro menjadi top skor meskipun sebagai supersub.
Rodri sendiri mencatatkan sembilan gol dan 14 assist dalam 50 pertandingan bersama City musim lalu. Sebagai gelandang bertahan, statistik tersebut menonjol, termasuk gol yang ia cetak di Euro 2024.(ndi)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.