Kaltim

Raimuna Daerah Kaltim 2023 Siap Gelar Perkemahan Besar Pramuka dengan Ragam Kegiatan Edukatif

Raimuna Daerah Tahun 2023 diselenggarakan di Bumi Perkemahan Bebaya, Samarinda (Istimewa).

Editorialkaltim.com – Raimuna Daerah Tahun 2023, yang merupakan perkemahan besar bagi Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega, akan segera diadakan di Kota Tepian, Samarinda. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 19 hingga 25 November 2023. Kepala Bidang Kegiatan Raida Kaltim 2023, Wahyu Putra, menjelaskan bahwa Raimuna diselenggarakan mulai dari tingkat Kwartir Ranting hingga nasional, dan diadakan rutin setiap lima tahun sekali.

Baca  Biaya Tinggi dan Infrastruktur Jalan Menjadi Hambatan Kunjungan Wisata ke Kaltim

Raimuna Daerah, atau Raida, adalah Raimuna yang diselenggarakan di tingkat Kwartir Daerah (Provinsi). Tahun ini, Raimuna Tingkat Daerah kembali diselenggarakan di Bumi Perkemahan Bebaya, Samarinda. Kegiatan ini akan melibatkan Pramuka usia 16-25 tahun dari seluruh Kwartir Cabang (Kwarcab) kabupaten/kota di Kalimantan Timur.

“Setiap Kwarcab mendapatkan kuota 38 orang peserta. Kota Samarinda sebagai tuan rumah mendapatkan kuota 353 orang peserta,” ujar Wahyu. Kegiatan Raida 2023 dirancang untuk mengembangkan berbagai aspek dalam diri Pramuka, termasuk mental, fisik, intelektual, spiritual, sosial, dan budaya.

Baca  Perdana di 2023, Masykur Sarmian Gelar Sosialisasi Kebangsaan untuk Masyarakat Sungai Kunjang

Tujuan utama Raida 2023 adalah pembinaan mental dan spiritual, wawasan kebangsaan, kebudayaan, ilmu pengetahuan dan teknologi, serta peningkatan keterampilan dan kewirausahaan. Kegiatan ini dirancang untuk aktif, edukatif, produktif, inovatif, kreatif, rekreatif, exploratif, dan progresif.

Salah satu kegiatan menarik adalah kunjungan ke kampung wisata ketupat di Kota Samarinda. Peserta akan mendapat kesempatan melihat proses pembuatan ketupat serta makan bersama masyarakat setempat. “Kami berharap para peserta mendapatkan pengalaman berkesan, wawasan, dan pengetahuan serta meningkatkan rasa percaya diri untuk membangun masyarakat,” tutup Wahyu. Kegiatan Raimuna Daerah ini diharapkan menjadi pengalaman berharga bagi peserta dalam mengembangkan diri dan berkontribusi pada masyarakat. (lin/adv/diskominfo).

Related Articles

Back to top button