Puji Sebut Kebahagiaan Orang Tua Pengaruhi Tumbuh Kembang Anak

Editorialkaltim.com – Ketika seorang ibu merasa bahagia dan punya kesehatan yang bagus maka akan mampu memberi ASI eksklusif. Tak hanya itu saja manfaatnya. Mental ibu yang sehat pun juga berpengaruh pada kebahagiaan, serta kesehatan anak.

Melihat kondisi tersebut Ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sri Puji Astuti mengajak seluruh orang tua untuk berbahagia dalam memperhatikan tumbuh kembang hingga pendidikan karakter pada anak.

“Kita orang tua juga harus memiliki perhatian khusus terhadap bagaimana peran orang tua dan peran lingkungan bagi anak,” ungkap Puji.

Puji menuturkan, anak-anak perlu merasa terlindungi agar tumbuh kembangnya dapat berjalan secara optimal dengan mendorong ketahanan keluarga. Tumbuh kembang anak juga membutuhkan kepedulian para pemangku kepentingan daerah agar pendidikan karakter anak tak hanya dibentuk di rumah saja, tetapi juga di luar rumah agar mereka lebih mudah beradaptasi pada lingkungan sosial.

Politisi PDIP ini menuturkan dalam mendidik anak di era digital dan modernisasi memang masih menjadi tantangan tersendiri bagi banyak orang tua, khususnya di Kota Tepian.

“Pada era modernisasi tentunya menjadi peringatan agar dapat menyiapkan bagaimana peran orang tua saat ini untuk seluruh anak kedepannya,” tutupnya. (qon/nfa)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Exit mobile version