gratispoll
Kaltim

Program Gratispol, Dispora Kaltim Optimalisasi GOR Sempaja

Kepala Dispora Kaltim Agus Hari Kesuma

Editorialkaltim.com – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kalimantan Timur terus memperkuat komitmennya dalam meningkatkan kualitas layanan sarana olahraga publik melalui program strategis Gratispol. Salah satu yang menjadi prioritas adalah revitalisasi fasilitas di kawasan Gelanggang Olahraga (GOR) Sempaja, sebagai pusat pembinaan dan aktivitas olahraga masyarakat.

Kepala Dispora Kaltim Agus Hari Kesuma mengungkapkan bahwa program ini merupakan tindak lanjut dari arahan langsung Gubernur Kaltim Rudy Mas’ud. Salah satu upaya konkret yang telah berjalan ialah pengoperasian fasilitas fitness publik yang kini bisa diakses masyarakat setiap hari mulai pukul 06.00 hingga 18.00 WITA.

Baca  Atlet Muda Dibawah 20 Persen, Dispora Kaltim Komitmen Gelar Kejurda untuk Ciptakan Atlet Muda Berkualitas

“Fasilitas ini bukan hanya dibuka, tapi akan terus kami promosikan agar semua kalangan tahu dan bisa manfaatkan. GOR bukan tempat eksklusif, melainkan ruang bersama untuk kesehatan dan prestasi,” ujar Agus.

Dispora Kaltim juga telah mengklasifikasikan fasilitas fitness di kawasan Asrama Atlet agar khusus diperuntukkan bagi atlet binaan Sistem Pembinaan Olahraga Daerah (SPOBDA) dan peserta Akademi Olahraga. Menurut Agus, langkah ini penting dalam menciptakan lingkungan latihan yang terfokus dan profesional.

Baca  ITK Raih Penghargaan KPPN atas Keberhasilan Digitalisasi Pembayaran

Sebagai langkah lanjutan, pihaknya menata ulang sistem kerja dengan membagi shift petugas menjadi tiga bagian per hari agar operasional venue berjalan penuh selama 24 jam. Hal ini didasari oleh tingginya minat masyarakat berolahraga di malam hari, khususnya di fasilitas luar ruangan.

“Kami ingin seluruh fasilitas olahraga dapat diakses kapan saja. Ini bukan hanya soal sarana, tapi pelayanan. Orang bisa lari malam, main basket subuh, dan kami siap layani,” jelasnya.

Rencana jangka menengah lainnya yakni pembangunan ulang beberapa fasilitas yang sudah uzur di lingkungan GOR. Peningkatan mutu dan daya tahan bangunan menjadi penting demi menciptakan pengalaman olahraga yang aman dan nyaman bagi seluruh pengguna.

Baca  Program Gratispol Siap Diluncurkan, Pemprov Kaltim Pastikan Persiapan Matang

Program Gratispol, kata Agus, bukan hanya tentang membuka akses seluas-luasnya. Lebih dari itu, ini adalah investasi jangka panjang untuk mencetak generasi bugar, sehat, dan berprestasi. (Roro/Adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button