NasionalTokoh

Profil Teuku Riefky Harsya, Putra Aceh Menteri Ekonomi Kreatif Prabowo-Gibran

Presiden Prabowo Subianto secara resmi mengangkat Teuku Riefky Harsya sebagai Menteri Ekonomi Kreatif untuk periode 2024-2029 (Foto: Dok Teuku Riefky Harsya)

Editorialkaltim.com – Presiden Prabowo Subianto secara resmi mengangkat Teuku Riefky Harsya sebagai Menteri Ekonomi Kreatif untuk periode 2024-2029. Pelantikan berlangsung di Istana Negara, Jakarta, pada Senin (21/10/2024).

Teuku Riefky Harsya putra Asli Aceh, kelahiran Jakarta pada 28 Juni 1972, telah memiliki perjalanan karier yang panjang di berbagai bidang, mulai dari bisnis hingga politik.

Teuku Riefky memulai pendidikan dasarnya di SD Al Azhar Pusat (1978-1984) dan melanjutkan ke SMP Muhammadiyah IX (1984-1987).

Ia kemudian bersekolah di SMA 6 (1987-1990) sebelum melanjutkan studi di Norwich University, AS, di mana ia memperoleh gelar S1 dalam bidang Mass Communication pada tahun 1994.

Baca  Komnas Perempuan Sebut 4.179 Kasus Kekerasan Seksual pada 2022-2023

Tak hanya itu, Teuku Riefky juga menempuh studi S2 di Teknik Kimia di Universitas Indonesia dan lulus pada tahun 2013.

Teuku Riefky memiliki pengalaman yang luas di berbagai sektor. Ia memulai kariernya di perbankan, tepatnya di Nusa Bank, Bakrie Group, pada 1994-1995 sebagai bagian dari private banking.

Setelah itu, ia menjabat berbagai posisi penting di sejumlah perusahaan, seperti Direktur Utama di Grand Kemang Hotel (2003-2005), Komisaris di Tharek Habibie Communication (2001-2002), dan Komisaris di Uninet Media Sakti Dharmala Group (1996-sekarang).

Baca  Profil Zulkifli Hasan Resmi Ditunjuk Prabowo Jadi Menko Pangan

Selain itu, Teuku Riefky juga aktif di bidang advokasi, terutama dalam isu Migas Aceh, di mana ia menjadi bagian dari tim advokasi sejak tahun 2006. Pengalaman profesionalnya semakin kuat ketika ia menjadi anggota DPR-RI selama dua periode, dari 2009 hingga sekarang.

Teuku Riefky juga dikenal aktif dalam berbagai organisasi. Ia menjabat sebagai Ketua di beberapa lembaga, seperti Ketua Departemen ESDM DPP Partai Demokrat (2010-sekarang) dan Ketua Umum Majelis Dzikir SBY Nurulsalam (2010-sekarang).

Baca  1.000 Anggota DPR-DPRD Main Judi Online, Wapres Ma'ruf Desak Satgas Bertindak Tegas

Selain itu, ia juga merupakan Wakil Ketua Kadin Indonesia sejak tahun 2012 dan Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri di ICMI (Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia) sejak tahun 2005.(ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker