Politisi PPP Soroti Program BLK di Kutim yang Belum Berjalan Optimal 

Anggota DPRD Kutai Timur, Fitriani. (istimewa)

Editorialkaltim.com – Anggota DPRD Kutai Timur, Fitriani, menyoroti program Balai Latihan Kerja (BLK) di wilayah tersebut yang belum berjalan optimal. Fitriani menyebut keterbatasan fasilitas dan sumber daya sebagai hambatan utama.

BLK diharapkan menjadi motor penggerak pelatihan kerja bagi masyarakat lokal. Namun, hingga saat ini, masih terkendala keterbatasan fasilitas dan sumber daya. “BLK seharusnya menjadi fasilitas yang mendukung pelatihan kerja bagi masyarakat lokal,” ungkap Fitriani pada Jumat (19/7/2024).

Menurut Fitriani, BLK memiliki peran strategis dalam mengembangkan keterampilan masyarakat, terutama menghadapi persaingan kerja yang semakin ketat. “Kita butuh BLK yang mampu memberikan pelatihan berkualitas, sesuai dengan kebutuhan pasar kerja saat ini,” lanjutnya.

Sejauh ini, BLK di Kutai Timur masih memiliki kekurangan dalam hal peralatan pelatihan dan tenaga pengajar yang kompeten. “Peralatan di BLK banyak yang sudah usang dan tidak sesuai dengan perkembangan teknologi terbaru. Jumlah tenaga pengajar yang ahli di bidangnya juga sangat minim,” terang Fitriani.

Fitriani menekankan pentingnya langkah konkret dari Pemerintah Kabupaten Kutai Timur untuk mengatasi permasalahan ini, termasuk alokasi anggaran yang lebih besar untuk pengembangan BLK. “Pemerintah harus lebih serius dalam menangani ini. Alokasi anggaran yang memadai sangat diperlukan agar BLK dapat berfungsi optimal,” tegasnya.

Kerjasama antara Pemkab Kutai Timur dengan sektor swasta dalam pengembangan BLK juga didorong Fitriani. “Sektor swasta bisa diajak berkolaborasi dalam penyediaan fasilitas pelatihan dan tenaga pengajar. Ini akan menjadi win-win solution bagi semua pihak,” paparnya.

Fitriani berharap, dengan optimalisasi BLK, masyarakat Kutai Timur dapat lebih siap bersaing di dunia kerja dan mendukung peningkatan kesejahteraan ekonomi daerah. “Dengan pelatihan yang tepat, masyarakat kita akan lebih siap memasuki dunia kerja, dan ini tentu akan berdampak positif pada perekonomian daerah,” tandasnya. (Lah/shn)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Exit mobile version