Kaltim

Pidato Terakhir Gubernur Isran Noor di Rapat Paripurna DPRD Kaltim

Gubernur Kaltim, Isran Noor usai mengahadiri rapat paripurna DPRD Kaltim untuk yang terakhir kalinya, Senin (25/9/2023). (qon/editorialkaltim.com).

Editorialkaltim.com – DPRD Kaltim menggelar rapat paripurna ke-36 di Gedung Utama B komplek DPRD Kaltim, Senin (25/9/2023) malam.

Rapat paripurna tersebut dipimpin Wakil Ketua DPRD Kaltim, Muhammad Samsun didampingi Wakil Ketua DPRD Kaltim, Seno Aji dan Sigit Wibowo serta Sekretaris DPRD Kaltim, Norhayati Usman.

Adapun agenda dalam rapat itu, yakni penyampaian laporan akhir Badan Anggaran DPRD Kaltim pembahas Ranperda tentang APBD tahun anggaran 2024. Persetujuan DPRD Kaltim terhadap Ranperda tentang APBD tahun anggaran 2024, serta penandatanganan persetujuan bersama antara DPRD Kaltim dan Gubernur Kaltim terhadap Ranperda tentang APBD tahun anggaran 2024.

Baca  Listrik 24 Jam Kini Menyala di 11 Kampung Kutai Barat

Gubernur Kaltim, Isran Noor dan Wakil Gubernur Kaltim, Hadi Mulyadi hadir secara langsung dalam rapat paripurna tersebut. Gubernur Kaltim menutup sesi akhir dengan menyampaikan pandangan akhir yang disampaikan langsung oleh Isran Noor.

Dalam sesinya Gubernur Isran Noor menyampaikan rasa syukurnya atas pencapaian yang didapat untuk meningkatkan APBD Kaltim.

“Rasa syukur saya kepada seluruh masyarakat kaltim karena sudah terlibat dalam menciptakan kaltim yang berdaulat,” ucapnya pada pidatonya.

Baca  DPRD PPU Soroti Akses Jalan Kelurahan Sesumpu-Kampung Baru yang Tertinggal

Kejadian tersebut menjadi salah satu kejadian bersejarah karena menjadi pidato terakhir Gubernur Isran Noor di ruang Paripurna DPRD Kaltim. (qon/nfa)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker