Peringatan Hari Santri Nasional di Kaltim: Mengingat Peran Santri dalam Kemerdekaan
Editorialkaltim.com – Hari Santri Nasional di Kaltim mengingatkan kembali peran penting para santri dalam sejarah perjuangan kemerdekaan Indonesia. Ketua Komisi IV DPRD Kaltim, Akhmed Reza Fachlevi, mengemukakan bahwa santri memiliki kontribusi signifikan dalam perjuangan kemerdekaan melalui berbagai cara.
“Para santri tidak hanya belajar ilmu agama, tapi juga menginternalisasikan semangat perjuangan melalui dakwah dan dukungan moral kepada para pejuang,” ujar Dr. Rizal Hasan, sejarawan asal Kaltim.
Menurut Reza, tokoh-tokoh dari lingkungan pesantren seperti Pangeran Diponegoro dan Imam Bonjol, berperan penting dalam perjuangan melawan penjajahan. Mereka menyebarkan dakwah dan semangat perjuangan kemerdekaan kepada masyarakat.
Bukan hanya itu, nama-nama seperti KH Agus Salim dan KH Wahid Hasyim juga turut memberikan warna dalam sejarah Indonesia. “Mereka memiliki peran penting dalam merumuskan dasar-dasar negara. Organisasi-organisasi Islam juga ikut berkontribusi dalam pembentukan negara Indonesia,” imbuh Reza, Minggu (22/10/2023).
“Hari Santri bukan hanya sekedar peringatan, namun menjadi momen introspeksi dan mengapresiasi perjuangan para santri di masa lalu. Selamat Hari Santri,” ujar Reza sembari menambahkan, “Semoga ilmu dan tradisi yang diperoleh di pesantren terus diteruskan dan menjadi ladang amal yang berlimpah bagi generasi mendatang.” (lin/adv)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.