Pembenahan Aset dan Keuangan Daerah dalam Rapat Koordinasi DPRD Samarinda
Editorialkaltim.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Samarinda, melalui Panitia Khusus (Pansus), mengadakan rapat koordinasi mengenai Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Kepala Daerah Tahun Anggaran 2023. Rapat ini berlangsung dihadiri oleh Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Samarinda pada Selasa (07/05/2024).
Ketua Pansus, Fahruddin, memimpin rapat yang berjalan dengan lancar. Diskusi ini berfokus pada evaluasi pelaksanaan kinerja BPKAD Samarinda selama tahun berjalan.
Kepala BPKAD, Ibrohim, mengungkapkan kondisi terkini dalam pelaksanaan tugasnya. Salah satu topik bahasan adalah pengelolaan keuangan dan aset daerah. Ibrohim melaporkan bahwa dari anggaran yang tersedia sebesar 63 miliar, hanya sekitar 30 miliar yang telah terserap.
Lebih lanjut, Ibrohim menyoroti masalah pengelolaan aset yang belum terinventarisasi, seperti kendaraan yang berada di luar kota. Ia menyatakan bahwa pihaknya sedang menunggu penyelesaian internal terkait masalah aset tersebut.
“15 kendaraan di luar daerah mengalami kesulitan dalam memasukkan data ke sistem. Kami sedang mempertimbangkan apakah akan menghapus data tersebut atau bagaimana cara pengawasan internal,” jelas Ibrohim.
Selain itu, Ibrohim juga menyinggung masalah pembebasan lahan yang belum memiliki sertifikat kepemilikan yang jelas. Menurutnya, masalah ini berkaitan dengan status kepemilikan tanah yang sudah dibangun menjadi sekolah oleh pemerintah daerah.
“Proses perolehan aset tidak dilakukan sekaligus, sehingga harus ada dokumentasi yang jelas. Saat ini kami menghadapi klaim dari ahli waris dan pendataan yang belum lengkap. Anak cucu pemilik asli tanah tersebut berpotensi mengklaim aset tersebut,” ungkapnya.
Meski masih terdapat beberapa masalah dalam penyerapan aset, Ibrohim berkomitmen untuk segera menindaklanjuti dan meminta waktu untuk menyelesaikan isu yang ada.(Adr/lin/adv)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.