Kutim

Peletakan Batu Pertama Gereja HKI Sangatta, Bukti Komitmen Toleransi di Kutai Timur

Peletakan batu pertama pembangunan Gereja Huria Kristen Indonesia (HKI) di Jalan Poros Kabo, Swarga Bara, Sangatta oleh bupati kutim, Ardiansyah Sulaiman. (istimewa)

Editorialkaltim.com – Bupati Kutai Timur (Kutim), Ardiansyah Sulaiman, secara resmi meletakkan batu pertama pembangunan Gereja Huria Kristen Indonesia (HKI) yang berlokasi di Gang Cendana, Jalan Poros Kabo, Swarga Bara, Sangatta, Jumat (19/4/2024).

Dalam acara tersebut, Ardiansyah menegaskan komitmennya untuk memperkuat hubungan antarumat beragama di Kutai Timur. “Kami berkomitmen untuk terus mendukung pembangunan tempat ibadah bagi semua agama di wilayah ini. Ini adalah manifestasi dari semangat kebhinekaan dan toleransi kita,” ujar Ardiansyah.

Baca  Peningkatan Drastis Pendapatan Daerah Kutai Timur dalam APBD 2024

Bupati juga menambahkan, “Kami menghargai kontribusi jemaat nasrani yang telah aktif dalam pembangunan dan pembinaan masyarakat di Kutai Timur. Ini adalah bukti dari kerja sama dan keharmonisan antar umat beragama di daerah kita.”

Vic Pdt David Christian Situmorang, selaku perwakilan jemaat, mengapresiasi dukungan pemerintah dan komunitas. “Peletakan batu pertama ini bukan hanya simbolis, tetapi juga penanda dimulainya pembangunan fisik gereja yang kami harapkan menjadi pusat kegiatan spiritual dan sosial untuk umat Kristen di sini,” kata Pdt David.

Baca  Audiensi Bersama KAMMI Kaltim, Bupati Kutim Sebut Pemuda Aset Daerah yang Berharga

“Ini adalah momentum penting yang menunjukkan semangat kebersamaan dan kerukunan antarumat beragama di Kutai Timur, menjadi pondasi untuk membangun masyarakat yang inklusif dan harmonis,” sambungnya.

Gereja HKI Sangatta dirancang tidak hanya sebagai tempat ibadah tetapi juga sebagai pusat kegiatan sosial dan pembinaan umat. Pembangunan gereja ini diharapkan dapat menjadi lambang toleransi dan persatuan di Kutai Timur.

Baca  Bupati Ardiansyah Lepas 90 Mahasiswa STIPER Kutim untuk KKN 2023

Acara peletakan batu pertama ini diharapkan menjadi langkah awal yang baik untuk pembangunan gereja dan penguatan kerukunan antar umat beragama di daerah tersebut. (Lah/Lin/adv).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Check Also
Close
Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker