Penajam Paser Utara

Pasangan Desmon Hariman Sormin dan Naspi Arsyad Daftar sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati PPU

Desmon Hariman Sormin dan Naspi Arsyad saat mendaftarkan diri di KPU PPU (istimewa)

Editorialkaltim.com – Pasangan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Desmon Hariman Sormin dan Naspi Arsyad, resmi mendaftarkan diri untuk Pilkada 2024 di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten PPU. Mereka menjadi pasangan kedua yang mendaftar pada hari terakhir pendaftaran, Kamis (29/8/2024) pukul 10.15 WITA.

Desmon dan Naspi, yang diusung oleh koalisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Bulan Bintang (PBB), dan Partai Amanat Nasional (PAN), disambut oleh ketua-ketua partai pengusung serta Ketua KPU Kabupaten PPU, Ali Yamin Ishak. Proses pendaftaran mereka turut disaksikan oleh anggota KPU dan Bawaslu.

Baca  Peningkatan Penyerapan Anggaran di PPU Menjelang Akhir Tahun

Dalam konferensi pers pasca-pendaftaran, Desmon Hariman Sormin berkomitmen untuk mengikuti semua ketentuan pemilu. “Kami berkomitmen untuk taat pada semua aturan pemilu dan menjalankan kampanye sesuai dengan peraturan yang berlaku,” ucap Desmon.

Desmon juga mengumumkan rencana deklarasi kampanye yang akan dilaksanakan di Pantai Tanjung Jumlai. “Kami memilih Pantai Tanjung Jumlai untuk deklarasi, menunjukkan potensi wisata yang kami ingin kembangkan,” tambahnya.

Baca  Presiden Jokowi Tekankan Pembangunan SDM dan Budaya di Puncak Festival Harmoni Budaya IKN

Kegiatan ini menandai langkah awal Desmon dan Naspi dalam memajukan sektor pariwisata dan menggalang dukungan masyarakat di Pilkada Kabupaten PPU 2024. Dengan persaingan yang semakin ketat, masyarakat diharapkan dapat mengikuti proses Pilkada dengan penuh antusiasme demokrasi. (roro/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button