KaltimSamarinda

Partai Demokrat Resmi Dukung Andi Harun-Saefuddin Zuhri di Pilkada Samarinda 2024

Partai Demokrat Resmi Dukung Andi Harun-Saefuddin Zuhri di Pilkada Samarinda 2024 (Foto: YouTube/Demokrat)

Editorialkaltim.com – Partai Demokrat resmi menyatakan dukungan kepada pasangan Andi Harun dan Saefuddin Zuhri dalam kontestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Samarinda 2024.

Dukungan ini dikuatkan dengan penyerahan surat rekomendasi yang dilakukan oleh Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), pada sebuah acara di kantor pusat partai di Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (25/8/2024).

“Dalam kesempatan malam ini, kami secara resmi menyerahkan surat rekomendasi kepada pasangan calon yang akan kami dukung,” ujar AHY di acara tersebut.

Baca  Tim Isran-Hadi Laporkan Plt Wali Kota Samarinda atas Dugaan Kampanye

Ia juga menambahkan Partai Demokrat terus berkomitmen untuk mempersiapkan para kandidat di berbagai daerah, yang diharapkan dapat membawa kemenangan di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota.

Sebelumnya, Partai Demokrat telah memberikan dukungan penuh kepada Andi Harun untuk maju dalam Pemilihan Wali Kota Samarinda 2024. Pemberian dukungan diresmikan dengan serah terima surat tugas dari ketua DPC Partai Demokrat Samarinda, M Berkati, kepada Andi Harun, pada Kamis (30/5/2024).

Baca  Joha Fajal Siap Maju sebagai Calon Walikota Samarinda 2024

Dalam suasana dinamika politik yang semakin menarik, Viktor Yuan, Ketua Tim Dewan Pertimbangan DPC Demokrat Samarinda, menjelaskan perihal pentingnya surat tugas tersebut.

“Ini merupakan langkah konsolidasi bagi Andi Harun untuk segera bersinergi dengan partai-partai lain dalam membentuk koalisi yang kuat,” kata Viktor. Surat tugas konsolidasi tersebut akan berlaku dari 27 Juni hingga 27 Juli mendatang.

Baca  KPU RI Tetapkan Maksimal Tiga Sesi Debat Pilkada 2024 di Setiap Daerah

Viktor juga menekankan bahwa walaupun kerja sama dengan Partai Gerindra sudah terjalin, Andi Harun berkeinginan untuk menggandeng lebih banyak partai dalam membangun Samarinda.

“Kami yakin pak Andi Harun ingin menciptakan kolaborasi yang lebih luas untuk pembangunan Samarinda,” imbuhnya. (ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker