Kaltim

KPU Kaltim Tetapkan 2,8 Juta Pemilih untuk Pilkada 2024

Ketua KPU Kaltim Fahmi Idris (Foto: Editorialkaltim/Adryan)

Editorialkaltim.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) telah melaksanakan Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Daftar Pemilih Tetap (DPT) Tingkat Provinsi Kaltim untuk Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, serta Walikota dan Wakil Walikota pada Minggu, (22/9/2024) di Ballroom Hotel Mercure Samarinda.

Acara tersebut secara resmi dibuka oleh Sufian Agus, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kaltim, yang mewakili Penjabat Gubernur Kaltim.

Baca  Pendaftaran Calon Kepala Daerah dari PKS Kaltim Dibuka

“Keberadaan DPT yang valid akan membantu kita semua untuk melaksanakan pemilu yang berkualitas,” ujar Sufian Agus.

Ketua KPU Kaltim, Fahmi Idris, mengumumkan jumlah DPT sebanyak 2.821.202 pemilih, yang terdiri dari 1.456.666 pemilih laki-laki dan 1.364.536 pemilih perempuan.

“Penetapan jumlah DPT ini disaksikan dan disetujui oleh para perwakilan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kaltim serta Forkopimda yang hadir dalam kegiatan ini,” kata Fahmi Idris.

Baca  Sekda PPU Hadiri Rapat Pleno Terbuka KPU, Penetapan DPT Pemilihan

Menurut Fahmi Idris, DPT tersebut ditetapkan berdasarkan data dari KPU Kabupaten/Kota se-Kaltim yang mencakup 105 kecamatan dan 1.038 kelurahan/desa. Jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang akan digunakan adalah 6.274.

“Dari pemilu sebelumnya, terjadi peningkatan pemilih sebesar 0,98%, dengan jumlah pemilih dari DPT sebelumnya sebanyak 2.778.644 orang. Ada peningkatan pemilih, terutama pemilih pemula, sekitar 42.558 orang,” ungkap Fahmi.

“Pengurangan jumlah TPS dari 11.441 menjadi 6.274 TPS adalah karena setiap TPS pada Pilkada ini bisa menampung hingga 600 pemilih, sedangkan pada pemilihan Presiden dan calon legislatif, batas maksimal adalah 300 pemilih per TPS. Ini mengakibatkan berkurangnya jumlah TPS sekitar 5.167,” jelas Fahmi. (adr/ndi)

Baca  Abdul Rasid Hadiri Simulasi Pengamanan Pilkada Serentak 2024 di Kutai Kartanegara

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button