gratispoll
Olahraga

Kevin Diks Antar Copenhagen ke 16 Besar UEFA Conference League

Kevin Diks, bek andalan Timnas Indonesia, yang sukses membawa FC Copenhagen mencapai babak 16 besar UEFA Conference League (Foto: UEFA)

Editorialkaltim.com – Kabar gembira datang dari Kevin Diks, bek andalan Timnas Indonesia, yang sukses membawa FC Copenhagen mencapai babak 16 besar UEFA Conference League. Dalam laga sengit di leg kedua play-off yang berlangsung di Stadion Voith-Arena, Heidenheim, Jerman, pada Jumat (21/2/2025) dini hari WITA, tim asuhan Diks menundukkan Heidenheim lewat drama extra time.

Kekalahan 1-2 di kandang sendiri pada leg pertama menempatkan Copenhagen dalam posisi tertekan.

Baca  Shin Tae-yong Panggil 22 Pemain Hadapi Irak dan Filipina, Tanpa Elkan Baggott hingga Maarten Paes

Mereka harus menang dengan selisih dua gol di markas Heidenheim untuk bisa melanjutkan perjalanan mereka di kompetisi ini.

Dengan semangat yang berkobar, FC Copenhagen langsung tancap gas sejak menit awal, berambisi untuk menyamakan kedudukan agregat secepat mungkin.

Ambisi tersebut membuahkan hasil pada menit ke-37, ketika Amin Chiakha memanfaatkan umpan silang cerdas dari Kevin Diks untuk membobol gawang Heidenheim. Gol tersebut menyamakan agregat menjadi 2-2, namun Copenhagen masih membutuhkan satu gol lagi untuk memimpin.

Baca  Kevin Diks Optimis Timnas Indonesia Bisa Lolos Piala Dunia 2026

Tekad kuat Copenhagen terbayar pada menit ke-53, ketika Kevin Diks berhasil mengonversi penalti, membawa timnya unggul 2-0 dalam pertandingan, dan 3-2 secara agregat.

Namun, suasana menjadi tegang ketika Leo Scienza mencetak gol balasan untuk Heidenheim pada menit ke-73, mengembalikan agregat menjadi imbang 3-3 dan memaksa laga berlanjut ke extra time.

Baca  Indonesia Bawa Pulang 3 Medali World Junior Championships 2023, Alwi Farhan Cetak Sejarah

Drama puncak terjadi di menit ke-113 ketika Rodrigo Huescas berhasil menjadi pahlawan dengan gol penentunya, memastikan kemenangan agregat 4-3 untuk Copenhagen. Dengan ini, mereka memastikan langkah ke babak selanjutnya di UEFA Conference League.(ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Leave a Reply

Back to top button