Ketua Sementara DPRD Kukar Ajak Masyarakat Ramaikan Pesta Adat Erau Pelas Benua
Editorialkaltim.com – Menyambut pesta adat Erau Pelas Benua, Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) gencar melakukan promosi. Serangkaian acara Raya Budaya Nuju Erau Adat Kutai 2024 diadakan di berbagai lokasi, dimulai dari Pantai Balikpapan Super Block pada Sabtu malam (31/8/2024).
Acara tersebut diisi dengan berbagai atraksi yang menggambarkan kekayaan budaya Kutai, seperti olahraga tradisional, puisi dalam bahasa Kutai, pemutaran film dokumentasi Erau, dan tarian adat. Penampilan musik juga tidak kalah seru dengan kehadiran Icha Jikustik dan Akbar Haka, vokalis band Kapital, yang turut memeriahkan malam tersebut.
Ketua Sementara DPRD Kukar, Farida, yang hadir dalam acara itu, menekankan pentingnya festival ini dalam mempromosikan dan melestarikan budaya lokal. “Erau bukan hanya sarana hiburan, tetapi juga platform edukatif yang menonjolkan nilai adat istiadat dan kebudayaan Kukar,” ungkapnya.
Salah satu puncak dari Erau adalah “Belimbur”, tradisi saling menyiramkan air yang menjadi simbol kebersamaan dan persaudaraan, menandai penutupan festival. Farida mengajak seluruh masyarakat untuk berpartisipasi dalam pesta yang berlangsung dari tanggal 21 hingga 30 September 2024 di Tenggarong.
“Ini adalah undangan terbuka untuk semua, bukan hanya bagi masyarakat Kutai tapi juga sebagai kebanggaan budaya Indonesia. Mari kita ramai-ramai meriahkan,” ajak Farida, menegaskan Erau sebagai kebanggaan budaya nasional. (roro/adv)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.