Samarinda

Ketua DPRD Samarinda Sugiono Hadiri Kegiatan Aksi Bela Negara

Acara pembukaan Kegiatan Aksi Bela Negara Staf Teritorial (STER) TNI TA 2024. (istimewa)

Editorialkaltim.com – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Samarinda, Sugiono, menghadiri pembukaan Kegiatan Aksi Bela Negara Staf Teritorial (STER) TNI TA 2024 di Aula Wira Yudha Makorem 091/ASN, Rabu (13/03/2024). Pada kesempatan ini, Sugiono memberikan cindera mata kepada para peserta yang hadir.

“Kami hanya tamu undangan saja,” tuturnya.

Acara ini turut dihadiri oleh jajaran TNI Kodim 0901, Walikota Samarinda, dan Ketua DPRD Samarinda. Kegiatan Aksi Bela Negara merupakan program Staf Teritorial (STER) TNI TA 2024, yang bertujuan untuk mewujudkan alat juang yang tangguh dari segenap komponen bangsa dalam menghadapi segala bentuk ancaman terhadap negara kesatuan Republik Indonesia.

Baca  Soroti Sejumlah Proyek Vital, Novan Pastikan Bakal Awasi agar Tepat Waktu

Sugiono menekankan bela negara tidak hanya identik dengan latihan militer, tetapi juga berkaitan dengan melaksanakan tugas dan kewajiban dengan baik serta bermanfaat bagi lingkungan sekitar. Ini merupakan salah satu bentuk bela negara.

Narasumber kegiatan ini antara lain Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Samarinda Sucipto Wasis, Kanit Bin Kamsa Sat Binmas Polresta Samarinda AKP Danovan, dan Pabandya-2/Bingeografi Paban III/Tahwil Ster TNI. 

Baca  Samri Dorong Penyelesaian Dugaan Pelanggaran Pemilu Samarinda Melalui Mahkamah Konstitusi

Melalui kegiatan ini, diharapkan persatuan dan budaya hidup bertoleransi dapat terjaga dengan baik untuk mengantisipasi perpecahan yang dapat merusak persatuan. (Adr/lin/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker