KaltimSamarinda

Jalan Rusak di Kaltim Jadi Sorotan, DPRD Dorong Percepatan Infrastruktur

Anggota komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kaltim, Subandi (Foto: Editorialkaltim)

Editorialkaltim.com – Anggota komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kaltim, Subandi, menyoroti kondisi infrastruktur jalan rusak yang menghubungkan daerah-daerah terpencil di Kaltim. Menurutnya, kondisi jalan saat tersebut sangat memprihatinkan, namun hal tersebut menjadi salah satu perhatian utama gubernur baru. Infrastruktur telah masuk dalam visi-misi Gubernur dan Wakil Gubernur baru Rudy Mas’ud dan Seno Aji dan akan menjadi agenda penting dalam pembangunan daerah.

Baca  DPRD Kaltim Dorong Pemprov Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Lansia dan Ibu Hamil

“Ini menjadi perhatian gubernur baru, infrastruktur adalah salah satu agenda penting yang harus berjalan bersama dengan program lainnya. Komitmen beliau juga sangat jelas dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD), yang nantinya akan digunakan untuk pembangunan infrastruktur,” ujar Subandi, Senin (03/03/2025).

Subandi menekankan pemerintah harus memastikan pembangunan berjalan seimbang dan tidak timpang. Ia menepis anggapan program infrastruktur akan terabaikan akibat program lain yang juga menjadi prioritas masyarakat.

Baca  Darlis Pattalongi Soroti Ketertinggalan Digitalisasi Layanan Kesehatan di Kaltim

“Masyarakat kerap mempertanyakan bagaimana kebijakan terkait subsidi atau program lain, apakah itu berarti infrastruktur akan ditinggalkan? Tidak, program-program ini akan berjalan beriringan,” jelasnya.

Lebih lanjut, Subandi berharap gubernur dapat mendorong potensi-potensi sumber PAD baru agar pembangunan daerah semakin merata dan berkelanjutan. Dengan meningkatnya PAD, menurutnya, pemerintah dapat lebih optimal dalam menangani berbagai persoalan infrastruktur yang selama ini menjadi keluhan utama masyarakat.

Baca  Shalehuddin Minta Dinas Perbaiki Koordinasi Agar Atlet Difabel Lebih Maju

“Kita berharap gubernur dapat terus mendorong berbagai potensi PAD baru sehingga pembangunan tidak timpang dan semuanya dapat berjalan dengan baik,” tutupnya. (Adr)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button