Jadi Inspektur Upacara Sekretaris Daerah Kaltim, Sri Wahyuni Pimpin Upacara HUT RI Ke-79 di Stadion Palaran Samarinda
Editorialkaltim.com – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-79 yang diadakan di Stadion Utama Palaran Kaltim pada Sabtu (17/08/2024) berlangsung khidmat. Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalimantan Timur, Sekda Sri Wahyuni, memimpin upacara bendera dalam acara yang dihadiri seluruh jajaran pemerintahan dan tamu undangan.
Disaat sirine detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia berbunyi di seluruh penjuru stadion, seluruh jajaran pemerintahan dan tamu undangan melakukan penghormatan. Adapun pembacaan teks Proklamasi pada kesempatan tersebut dibacakan oleh Wakil Ketua DPRD Kaltim, Muhammad Samsun.
Sekda Sri Wahyuni menyampaikan tema perayaan HUT RI tahun ini, “Nusantara Baru Indonesia Maju,” mencerminkan peran penting Kaltim dalam pembangunan nasional. Lebih lanjut Sri Wahyuni berharap, Kaltim bisa menjadi motor penggerak dalam mendorong pertumbuhan ekonomi di wilayah tengah dan timur Indonesia.
“Kehadiran Ibu Kota Nusantara (IKN) akan menjadi pusat pertumbuhan baru, terutama bagi wilayah tengah dan timur Indonesia. Kita sudah mulai merasakan dampak positifnya lewat pertumbuhan ekonomi yang semakin signifikan meningkatnya,” paparnya.
Ia juga menekankan pentingnya peringatan HUT RI sebagai kesempatan bagi masyarakat untuk merefleksikan perjalanan bangsa dan memperkuat tekad dalam menyongsong masa depan yang lebih baik. “Menyambut pusat pemerintahan yang akan berporos di Kaltim, persiapan menjadi pusat pemerintahan dan pengembangan wilayah strategis di Nusantara Baru akan dipercepat,” ungkapnya.
Terakhir, Sri Wahyuni menjelaskan secara bertahap, Kaltim diharapkan dapat menjadi kekuatan ekonomi baru yang mampu menyeimbangkan perekonomian nasional dengan Pulau Jawa dan mewujudkan pemerataan pembangunan di seluruh wilayah Indonesia.(adr/shn)
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.