KaltimPenajam Paser Utara

Ishak: Alih Fungsi Lahan di Babulu dari Padi ke Sawit Tak Terhindarkan

Ketua Komisi I DPRD PPU dari Dapil Babulu-Waru, Ishaq

Editorialkaltim.com – Kecamatan Babulu di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), yang sebelumnya direncanakan sebagai lumbung padi untuk ketahanan pangan, kini mengalami perubahan fungsi lahan dari tanaman padi menjadi kelapa sawit.

Ketua Komisi I DPRD PPU dari Dapil Babulu-Waru, Ishaq menegaskan bahwa perubahan ini tak dapat dihindari dan masyarakat tidak bisa disalahkan atas keputusan tersebut.

Baca  Hadapi Era Ibu Kota Baru, Syahrudin Dukung Upaya Peningkatan Indeks Literasi di PPU

Ishak menjelaskan bahwa sejumlah faktor mempengaruhi peralihan ini, salah satunya adalah lambannya Pemkab PPU dalam menyediakan fasilitas yang dibutuhkan para petani.

“Kita tidak bisa menyalahkan masyarakat yang mengubah fungsi lahan mereka. Pemkab lamban dalam memberikan fasilitas, jadi jangan mudah menyalahkan mereka,” tegas Ishak.

Politisi dari PDI-P ini juga menyoroti ketidakjelasan sistem pengairan sebagai alasan utama peralihan tanaman di Babulu.

Baca  Ambulansi Komariah Gelar Edukasi Perda Bantuan Hukum di Sungai Kunjang

“Jika sistem pengairan tidak jelas, lalu apa solusinya?” lanjutnya.

Selain itu, Ishak menyebutkan bahwa petani di Babulu juga kesulitan mendapatkan pupuk, baik yang disubsidi maupun non-subsidi, yang sangat dibutuhkan mereka.

“Saya merasa sedih melihat lahan di Sebakung beralih fungsi, tapi apakah kita akan terus mempermasalahkan hal ini?” tutupnya.(lin/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker