Kukar

Hadiri Pelantikan PPPK, Ketua DPRD Kukar Dorong Profesionalisme ASN Muda

Editorialkaltim.com – Ketua DPRD Kutai Kartanegara, Ir. H. Ahmad Yani, S.E., S.T., M.Si., IPM, menghadiri pelantikan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap II dan Paruh Waktu yang dilaksanakan di halaman Kantor Bupati Kukar. Kehadirannya menandakan dukungan legislatif terhadap penguatan sumber daya aparatur pemerintahan yang profesional.

Pelantikan yang sempat tertunda akibat hujan ini akhirnya digelar khidmat dengan dipimpin langsung oleh Bupati Kukar dr. Aulia Rahman Basri dan dihadiri Wakil Bupati Rendi Solihin, Sekda Sunggono, jajaran Forkopimda, serta Kepala OPD se-Kukar.

Baca  Perpanjangan Masa Pendaftaran PPK oleh KPU Kutai Kartanegara untuk Pemilu 2024

Ahmad Yani menyebutkan bahwa pelantikan PPPK ini menjadi momentum penting untuk memperkuat pelayanan publik. Ia berharap seluruh ASN baru dapat bekerja dengan penuh tanggung jawab dan integritas di tempat tugas yang baru.

“Kami di DPRD mengapresiasi proses rekrutmen dan pelantikan PPPK ini sebagai bagian dari reformasi birokrasi. Mereka adalah harapan baru pelayanan publik Kukar yang lebih baik,” ujar Ahmad Yani saat ditemui usai kegiatan.

Baca  Bupati Kukar Perkuat Pengelolaan Sampah, Beri Penghargaan Ramah Lingkungan

Sebanyak 33 orang PPPK dan PPPK Paruh Waktu yang sebelumnya bertugas di lingkungan Sekretariat DPRD Kukar turut dilepas secara resmi pada hari yang sama melalui acara khusus di ruang serbaguna DPRD.

Sekretaris DPRD Kukar, H. M. Ridha Dermawan, dalam sambutannya turut menitipkan harapan dan rasa bangga kepada seluruh pegawai yang akan bertugas di tempat baru, sembari menekankan pentingnya menjaga nama baik lembaga DPRD.

Baca  Ketua DPRD Kukar Komitmen Tingkatkan Kesejahteraan Guru

Pelepasan ini menjadi simbol berakhirnya satu fase pengabdian, sekaligus awal baru menuju perjalanan karier yang lebih luas bagi para PPPK muda Kukar. (Roro/adv)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Back to top button