KaltimOlahraga

Gondol Emas di PON XXI, Tim Panahan Kaltim Kalahkan Jawa Tengah

Adzraa Aathirah Afifah, Nola Abrillia, dan Rohani Sephia Ananda Hatta meraih emas di nomor compound ganda putri dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut (Foto: Dok PON XXI Aceh-Sumut)

Editorialkaltim.com – Tim panahan dari Kalimantan Timur berhasil menggondol medali emas di nomor compound ganda putri dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut.

Kompetisi yang berlangsung di lapangan panahan komplek SHB, Banda Aceh, pada Senin (16/9/2024), menjadi saksi keberhasilan Adzraa Aathirah Afifah, Nola Abrillia, dan Rohani Sephia Ananda Hatta meraih kemenangan.

Dalam duel sengit di babak final, trio Kaltim menghadapi perlawanan kuat dari tim Jawa Tengah yang diwakili oleh Hanum Nailal Husna, Hilyah Aulia Abdillah, dan Nurisa Dian Ashtifah.

Baca  Pesilat Kaltim Berjaya di PON 2024! Iqbal-Dinda Raih Emas, Fitri Perak, Alam-Fadhil Perunggu

Pertarungan berlangsung ketat dengan skor tipis di setiap set, namun Kaltim berhasil mengungguli Jateng dengan skor akhir 216-213.

Tim Jawa Tengah, yang memberikan perlawanan hingga akhir pertandingan, harus rela menduduki posisi kedua dan membawa pulang medali perak. Sementara itu, posisi ketiga ditempati oleh tim Jawa Timur yang sukses meraih medali perunggu setelah mengalahkan DKI Jakarta dengan skor 211-185.

Baca  Dinas Pariwisata Kaltim Selenggarakan Dua Event Besar Pekan Ini

Rohani Sephia Ananda Hatta, anggota tim Kaltim, menyampaikan kebahagiaannya setelah meraih emas.

“Saya sangat senang dan bangga. Kemenangan ini semakin spesial karena ini PON kedua saya, dan kami bisa membawa medali emas untuk tim serta daerah,” ujar Sephia.

Menurut Sephia, persiapan yang dilakukan tim selama enam bulan terakhir terbukti membuahkan hasil maksimal.

Baca  Turun! Tingkat Pengangguran Kaltim Capai 5,75% di Februari 2024

“Kami telah berlatih keras dan merasa persiapan kami matang, hasilnya sangat memuaskan,” tambahnya.

Ke depan, Sephia berambisi untuk mengukir prestasi di tingkat yang lebih tinggi.

“Saya berharap bisa terus berkembang dan berkesempatan untuk mewakili Indonesia di ajang internasional,” tutupnya. (ndi)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari editorialkaltim.com. Follow instagram “editorialkaltim”, caranya klik link https://www.instagram.com/editorialkaltimcom/ untuk mendapatkan informasi terkini lainnya.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Back to top button

Adblock Detected

Please consider supporting us by disabling your ad blocker